PULAU SERIBU, insidepontianak.com – Tim gabungan menemukan identitas korban Sriwijaya Air SJ-182 dalam pencarian hari keempat, Selasa (12/1/2020).
Salah satu KTP tersebut adalah milik warga Ketapang, atas nama Nelly. Nelly diketahui istri dari Iuskandar. Mereka tercatat dalam manifest pesawat nahas tersebut.
Iuskandar dan Nelly merupakan pasangan suami istri pengusaha di Ketapang. Mereka pemilik Toko Megatek.
KTP Nelly ditemukan di dalam sebuah tas bersama barang lainnya. Seperti surat rapid test, uang pecahan Rp50 ribu dan lain-lainnya.
Bupati Ketapang Martin Rantan menyebutkan, pasangan suami istri ini merupakan sahabatnya. Teman semasa sekolah dulu.
Temuan identitas itu diumumkan oleh Komandan Satuan Tugas Laut (Dansatgasla) Operasi SAR Sriwijaya Air, Laksamana Pertama Yayan Sofyan di KRI Rigel-933.