Kamis, Maret 30, 2023
BerandaKalbarPontianakLahap Dua Rumah, Kebakaran di Komplek Villa Elektrik Disebabkan Korsleting Listrik

Lahap Dua Rumah, Kebakaran di Komplek Villa Elektrik Disebabkan Korsleting Listrik

PONTIANAK, insidepontianak.com – Peristiwa kebakaran di Komplek Villa Elektrik, Jalan  Konduktor, Tanjung Hulu, Pontianak Timur, Senin (16/1/2023) pagi, menghanguskan dua  rumah.

Hasil penyelidikan yang dilakukan pihak Polresta Pontianak Kota, diduga kebakaran di Villa Elektrik yang menghanguskan dua rumah ini disebabkan karena korsleting listrik.

Baca Juga: Ketua Komisi II DPRD Kalbar Minta Dinas Peternakan Awasi Kesehatan Hewan Ternak Babi

Kasat Reskrim Polresta Pontianak Kota, Kompol Indra Asrianto mengatakan, berdasarkan pemeriksaan saksi-saksi, sumber api diketahui berasal dari lantai atas rumah Irwanto.

“Awalnya saksi melihat ada kepulan asap dari lantai atas. Kemudian melakukan pemadaman api dengan peralatan seadanya,” kata Indra Asrianto, Senin (16/1/2023).

Baca Juga: Milad Gerakan Cinta Masjid: Bupati Erlina Ajak Warga Mempawah Memakmurkan Masjid

Selanjutnya korban Irwanto berupaya mengevakuasi barang-barang berharga dan menghubungi pihak pemadam kebakaran.

Tak lama, pemadam pun datang menjinakkan api. Namun upaya petugas memadamkan api tak mudah. Pasalnya, api sangat cepat merembet ke rumah tetangga milik Muhniawati yang sedang kosong.

Baca Juga: Berumur Semingguan, HP Realme 10 Pro Plus 5G Memiliki Jeroan Monster dan Kamera Mulus, Dibandrol Mulai 5 Jutaa

Alhasil, api semakin besar dan tak tertangani. Akibatnya dua rumah ini rata hangus terbakar. Petugas pemadam dibuat kualahan melakukan pemadaman karena sumber air sulit didapat.

“Sementara penyebab kebakaran ini  berawal dari konsleting listrik dari lantai dua rumah Irwanto. Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 08.20 WIB,” kata Indra Asrianto.***

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Berita Populer