Tingkatkan Ibadah Masyarakat, Pemda Kayong Utara Serahkan Hibah untuk Rumah Ibadah dan Pesantren

26 Oktober 2022 19:23 WIB
Ilustrasi

KAYONG UTARA, insidepontianak.com - Meningkatkan ibadah masyarakat, Bupati Kayong Utara Citra Duani mengalokasikan dana bantuan dalam bentuk hibah APBD tahun 2022 untuk pembangunan rumah ibadah dan pondok pesantren.

"Kita mengalokasikan dana untuk membangun rumah ibadah dan pondok pesantran untuk masyarakat Kecamatan Teluk Batang, sebesar enam ratus lima puluh juta," terang Citra Duani, saat menghadiri penyerahan bantuan hibah rumah ibadah dan pondok pesantren di Kecamatan Teluk Batang.

Baca Juga: Warga Desa Riam Berasap Geruduk Pendopo Bupati Kayong Utara, Sampaikan Dugaan Kecurangan Pilkades

Bantuan hibah tersebut untuk membangun Masjid Babul Mu'minin, masjid nurul ma'rifah, masjid Istiqomah serta pondok pesantren Nurul Hasani.

"Dengan adanya bantuan ini, diharapkan pembangunan masjid maupun pondok pesantren di Kecamatan Teluk Batang dapat terlaksana dengan baik senantiasa mengacu pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku," ungkap Citra.

"Dikesempatan ini untuk memakmurkan masjid dengan suka cita kita bangun karena upaya memakmurkan masjid merupakan bagian dari tanda-tanda orang yang beriman kepada Allah SWT," sambungnya.

Baca Juga: Rambo Turun Gunung Ikut Pilkades Serentak di Kayong Utara, Raih Suara Terbanyak

Leave a comment