Sekda Ketapang Alexander Wilyo Resmikan Polau Training Center CUSJ, Harap Jadi Wadah Pemberdayaan Ekonomi

3 Maret 2024 09:28 WIB
Ilustrasi

KETAPANG, insidepontianak.com -  Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meresmikan tempat diklat atau Polau Training Center CU Semandang Jaya, Jumat (3/3/2023).

Alexander Wilyo mengapresiasi CU Semandang Jaya yang telah membangun Polau Training Center. Harapannya, fasilitas ini digunakan sebaik mungkin untuk kegiatan pemberdayaan ekonomi lewat diklat-diklat yang bakal digelar nanti.

"Pemda mengucapkan terima kasih kepada CUSJ yang telah berkontribusi membantu pemerintah dalam pemberdayaan ekonomi rakyat," ucap Alexander Wilyo.

Ia menegaskan, Pemerintah Kabupaten Ketapang sangat mendukung usaha dan kegiatan yang dilakukan CUSJ dalam kegiatan perekonomian.

"Semoga dengan adanya Polau Training semakin memberikan dampak positif bagi kemajuan CUSJ dan dampak positif bagi masyarakat khusunya anggota CUSJ," harapnya.

Usai meresmikan Polau Training, Alexander Wilyo beserta rombongan melakukan penanaman pohon ulin, atau belian di lingkungan CUSJ, dengan harapan dapat memberikan manfaat positif ke depan bagi lingkungan.***

Leave a comment