HUT ke-5, RSUD Muhammad Jamaludin I Kayong Utara Gelar Bakti Sosial Operasi Bibir Sumbing

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
KAYONG UTARA, insidepontianak.com – Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD Muhammad Jamaludin I Kabupaten Kayong Utara menggelar kegiatan bakti sosial pengobatan gratis dalam bentuk operasi bibir sumbing dan operasi celah-celah langit. Kegiatan ini dilaksanakan bekerjsa sama dengan yayasan Persatuan Dokter Spesialis Bedah Plastik Rekonstruksi dan Estetik Indonesia atau PERAPI dan Smile Train, dalam rangka peringatan hari ulang tahun atau RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I yang ke-5. "Hari ini juga ada seminar awam, besok ada lomba untuk internal rumah sakit, dan puncaknya pada tanggal 9 Mei syukuran serta peresmian 6 gedung baru," kata Direktur RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I dr Sisca, Rabu (3/5/2023). Ia menyebut, tema HUT RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I yakini: Bergerak Maju, Berinovasi dan Bertransformasi. Tema ini diharap memberi semangat untuk menjadikan rumah sakit semakin berkembang, sehingga bisa memberikan pelayanan terbaik untuk seluruh masyarakat. Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten Kayong Utara, Iwan Dwi Purnomo juga berharap di peringatan HUT ke-5 ini menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas Sumber Daya Manusia (SDM), baik kecukupan dokter spesialis, dokter gigi spesialis, maupun ketenagakerjaan lainnya. "Dari sisi kualitas skillnya harus terus diasah melalui pelatihan-pelatihan atau bimtek maupun program pendidikan dokter spesialis (PPDS) yang sedang kami godok dengan Bu Sekda, terkait beasiswa dokter spesialis," ucapnya.***

Leave a comment