Gubernur Sutarmidji Klarifikasi Laporan ke Mahfud MD Soal Jaksa Peras Proyek: Saya Tak Ada Bicara Pemerasan

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com -Gubernur Kalbar, Sutarmidji membantah bahwa dia melapor ke Menkopolhukam, Mahfud MD soal oknum jaksa di Kalbar peras proyek. Dia bilang, suratnya ke Mahfud MD hanya minta tak ada pemeriksaan jaksa sebelum tahun anggaran berakhir dan Aparatur Pengawas Internal Pemerintah atau APIP dilibatkan. "Saye tidak bicara pemerasan, saya cuma minta sebelum tahun anggaran berakhir dan APIP dilibatkan tidak ada pemeriksaan," kata Sutarmidji kepada Inside Pontianak, Rabu (17/5/2023). Namun ia tak merinci, saat dicecar pertanyaan mengenai pembangunan di Kalbar terhambat dengan pemeriksaan jaksa. Ia hanya membaca pesan yang dikirim. Sutarmidji juga mempersilakan jaksa melakukan pemeriksaan. Asal, pemeriksaan yang dilakukan dengan dasar dua bukti permulaan yang cukup. Ia pun mengaku tak bicara oknum. "umum saja," kata dia. Sebelumnya diberitakan, Menkopolhukam, Mahfud MD menyoroti banyaknya laporan terkait fenomena 'industri hukum' di daerah. Laporan adanya 'Industri hukum' berawal dari laporan Gubernur Kalbar Sutarmidji. Mahfud MD bilang, Gubernur Sutarmidji resah dengan ulah jaksa. Sebab, di tengah proyek pembangunan yang sedang berlangsung di Kalbar, tiba-tiba muncul oknum jaksa yang melakukan pemeriksaan dengan tuduhan adanya dugaan korupsi. (Andi)

Leave a comment