Wabup Mempawah Sampaikan Jawaban Terhadap Pandangan Umum Fraksi DPRD

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
MEMPAWAH, insidepontianak.com - Menyampaikan penghargaan kepada anggota dewan atas pandangan umum yang telah disampaikan oleh masing-masing fraksi. Disampaikan Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi saat menyampaikan jawaban Bupati Mempawah terhadap pandangan umum fraksi - fraksi DPRD terhadap dua (2) Raperda. Hal itu disampaikan Wabup Mempawah pada Rabu (12/7/2023), bertempat di Gedung DPRD Kabupaten Mempawah, Wakil Wabup Mempawah menjelaskan terhadap pengantar Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Mempawah Tahun Anggaran 2022 dan Raperda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Muhammad Pagi melanjutkan Pemerintah Kabupaten Mempawah menyampaikan terima kasih atas pandangan umum yang telah disampaikan. Hal ini menunjukkan bahwa seluruh anggota dewan telah memberikan perhatian dan kesungguhan dalam menelaah serta membahas materi Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 dan Raperda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. "Bentuk pemikiran dari seluruh anggota dewan akan menjadi catatan bagi kami untuk dapat meningkatkan kinerja dan kualitas penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan ke depan," ujarnya. Muhammad Pagi juga mengatakan bahwa bila terdapat pertanyaan yang belum terjawab ataupun memerlukan penjelasan lebih lanjut atas pandangan umum yang disampaikan, dapat dibahas pada rapat - rapat selanjutnya. "Semoga dengan penyampaian jawaban ini dapat memberikan penjelasan bagi para anggota dewan," tutupnya. Hadir dalam kesempatan tersebut para kepala OPD, para camat serta tamu undangan lainnya. ***

Leave a comment