Demo Masalah Tambang Ricuh, Kantor Bupati Pohuwato Gorontalo Dibakar Massa

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

GORONTALO, insidepontianak.com - Kantor Bupati Pohuwato, Gorontalo dibakar massa, Kamis (21/9/2023).

Dilansir dari berbagai sumber, peristiwa ini terjadi berawal dari demonstrasi oleh sekelompok massa menuntut ganti rugi lahan kepada perusahaan tambang emas di Pohuwato.

Demo itu pun berujung ricuh. Massa marah dan membakar kantor bupati. Video kebakaran ini beredar luas di media sosial dan viral.

Akun @gorontal0tiktok pun ikun memposting video penampakan kebakaran Kantor Bupati Pohuwato. Dari akun ini terlihat, api tampak besar. Sejumlah orang berkerumun di dekat lokasi kebakaran.

"RIP kantor BupatiBupati Marisa Pohwati," tulis keterangan menyertai video yang diposting @gorontal0tiktok.

Postingan ini tak pelak menjadi perhatian warganet. Berikut komentar para netizen:

"Ini msalah pertmbangan yg di demokan di minggu kemarin," tulis @kif**

"Segalah sesuatu pasti ada sebab dan akibat," timpal @was***

"hem, siapa sdh yg bertanggung jawab klw begini?" sambung @mhymhy825.***

Leave a comment