Dewi Perssik Gantian Serang Fans Leslar, Singgung Dipukuli dan Rumah Sewa

26 Oktober 2022 21:05 WIB
Ilustrasi

PONTIANAKA, insidepontianak.com - Pedangdut Dewi Perssik meradang diserang fans garis keras Lesti Kejora dan Rizky Billar atau dikenal dengan Leslar. 

Dewi Perssik emosi karena fans Leslar menyinggung tentang kehidupan pribadinya, bahkan sampai membanding-bandingkan kesuksesannya dengan Lesti Kejora.

Tidak terima dengan serangan fans Leslar, Dewi Perssik pun terus menumpahkan kekesalannya di setiap instagram live di akun media sosialnya.

Saking emosinya Dewi Perssik pun sampai menyumpah serapah tentang sosok yang diistilahkannya sebagai junjungan laler.

"Ini tuh soal KDRT, ini tuh kriminal. Jangan salahin gue dong, gue cuma kerja di Pagi-Pagi Ambyar," kata Dewi Perssik melansir YT ngeYutup Channel, Rabu (26/10/2022).

Menurut Dewi Perssik dia hanya menjalankan tugas di salah satu program televisi itum dan lagian yang disorot itu soal KDRT, bukan membahas sosok Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Baca Juga: Pastikan Produsen Penuhi Mutu Obat, Menperin Agus Gumiwang Kunjungi Industri Farmasi

"Kami netral kok, bukannya gimana-gimana, lagian kenapa KDRT, karena kasus KDRT itu tinggi sekali sejak pandemi, junjungan lo itu udah membuat masyarakat Indonesia gerah, pusing, ngerti ga lo," cerocos Dewi Perssik.

Menyinggung soal statusnya sebagai janda, dan dianggap fans Leslar tak pantas mengomentari sosok Lesti Kejora dan Rizky Billar, Dewi Perssik pun angkat bicara.

"Kenapa rupanya kalau gue janda udah tiga kali, yang penting gue gak dipukuli ama lakik. Makanya jadi perempuan itu harus punya prinsip, gue bukan perempuan sakit," bilang Dewi Perssik.

Tak hanya menyinggung tentang status jandanya, fans Leslar juga menurut pengakuan Dewi Perssik di Instagram Live-nya, mengaku disebut tukang kawin hingga disebut mandul.

"Jangan kalian serang-serang status gue, iya gak apa, gue memang udah tua, udah 36 tahun, gedek banget gue gara-gara ini, yang penting rumah gue gak sewa," cerocos Dewi Perssik lagi tambah emosi.

Pernyataan yang diucapkan Dewi Perssik pun menuai komentar netizen. Pro dan kontra pun terjadi di antara sesama netizen.

Sebagian netizen yang kontra tidak setuju dengan cara Dewi Perssik yang menggunakan kalimat-kalimat yang tidak sopan menyahuti fans Leslar.

"Semangat terus Lesti, jangan hiraukan mulut orang yang iri dan dengki, dia kan tidak intropeksi diri kayak yang suci aja, padahal nol," bilang netizen dengan akun @nita.

Sedangkan netizen yang pro, menyoroti keberanian Dewi Perssik mengungkapkan hal itu.

"Saya setuju banget sama mbak Depe. Wanita tegas dan berprinsip. Seharusnya yang dibahas KDRTnya. Bener banget seharusnya jangan dipublikasikan KDRTnya biar gak dikomen sama orang. Bener banget mbak Depe yang komen begituan emang podo bucine," ungkap netizen dengan akun @nanik ningsih. (Adelina Lubis)

Baca Juga: TV Tak Berani Boikot Leslar, Bobby Rahman: Cuan Paling Banyak dari Leslar


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar