Terbaru! Spesifikasi dari OPPO Reno 8 T Resmi Bisa Dibongkar, Intip Harga dan Promo Menariknya di Sini

3 Maret 2024 09:28 WIB
Ilustrasi
Insidepontianak.com – Oppo resmi meluncurkan OPPO 8 T di Indonesia 7 Februari 2023 lalu. Untuk sekelas smartphone ini, harga yang ditawarkan terbilang ekonomis. Perusahaan Oppo hanya mematok dengan tarif 4 jutaan saja. Terlebih terdapat promo menarik yang diselenggaran mereka dimulai 7-13 Februari mendatang. Spesifikasi yang dimiliki smartphone tersebut juga sangat mengagumkan. Fitur yang paling utama terdapat pada kameranya, OPPO Reno 8 T mengambil topik 'Professional Expert Camera' sebagai tema produk baru mereka. Selain itu, jeroan smartphone ini juga terbilang luas dan garang. Agar mengetahui dengan jelas mengenai spesifikasi OPPO Reno 8 T, tim Inisepontianak akan membahasnya secara komplit. Harga beserta promo dari smartphone tersebut juga akan dijelaskan secara gamblang. Spesifikasi OPPO Reno 8 T Mengingat umurnya yang masih baru menetas seharian, OPPO Reno 8 T memiliki penampilan bodi yang elegan. Terdapat dua varian menarik yang bisa menjadi pilihan, salah satunya adalah Sunset Orange dan Starlight Black. Khsusus varian Sunset Orange, bahan yang memolesi tubuh Reno 8 T terbuat dari Fiber Glass. Bahan baku tersebut terbilang enak dalam genggaman dan tanpa menimbulkan bekas sidik jari, serta desainnya terknal maco serupa kulit. Dimensi bodi dari setiap warna juga berbeda-beda. Untuk varian Starlight Black, ukuran tubuhnya berdimensi 160,8 × 73,84 × 7,85 dengan bobot mencapai 180 gram. Sedangkan pada Sunset Orange, dimensi yang dipunyai berupa 160,8 × 73,84 × 7,85 mm dengan bobot sedikit melebihi varian pertama. Meski demikian, totalnya hanya seberat 183 gram saja. Pada bagian depan, sebuah layar berpanel AMOLED membentang seluas 6,43 inci. Resolusinyang dimiliki berupa Full HD Plus (2.400 × 1.080 piksel), dengan refresh rate mencapai 90 Hz, dan touch sampling rate 180 Hz. Layar ini juga diklaim kebal dengan benturan ringan serta goresan benda tajam. Screen ini rupanya dilindungi oleh Gorilla Glass 5. Masih mengeksplore tentang wajahnya, sebuah kamera berdesain punch hole menempel di atas. Lensa yang dimiliki olehnya beresolusi 32 MP, hal ini bisa dibilang cukup untuk kegiatan selfie. Beralih ke sisi punggung, tiga kamera duduk manis dan menempel kokoh. Masing-masing memiliki fungsi tersendiri, kamera utama beresolusi 100 MP, makro 2 MP, dan sensor 2 MP. Sebagaimana yang dibanggakan, kamera ini memiliki beberapa fitur diantaranya Belakang: Foto, Video, Malam, Expert, Panorama, Potret, Time-lapse, Slow-mo, Pemindai teks, Dual-view video, Stiker, Extra HD, Microlens, dan lain-lainnya. Spesifikasi menarik pada punggungnya berupa Orbit Light Notification, fungsi dari fitur ini untuk memberi tahu sebuah notifikasi masuk. Warna yang dipancarkan terdiri dari delapan varian warna yang berbeda. Beralih kepada bagian dalam, mesin yang dipakai oleh OPPO Reno 8 T berupa chipset MediTek Helio G99. Dengan demikian, smartphone ini tidak mendukung koneksi aktifitas 5G. Untuk CPU yang dihasilkan berupa Octa-Core dengan Clockspeed sampai 2.2 GHz, serta GPU ARM Mali-G57 MC2. Untuk hardware pelengkap berupa RAM 8GB, yang dipadukan dengan memori internal sebesar 256 GB. Terkait dapur pacu, OPPO Reno 8 T menjalankan operasi perangkat lunak berupa ColorOS 13.0. Melasnir dari laman resmi Oppo.com, Rabu (8/2/2023), harga yang ditawarkan untuk OPPO Reno 8 T ditarif Rp 4.899.000. Khusus selama 7-13 Februari 2023 mendatang, terdapat aksesoris tambahan berupa OPPO Enco Buds 2 yang bisa didapatkan secara gratis. *** (Penulis: Dzikrullah)

Leave a comment