Fitri Carlina Izinkan sang Pilot Nikah Lagi, Stres Tak Punya Anak

3 Maret 2024 09:28 WIB
Ilustrasi
Insidepontianak.com - Pedangdut Fitri Carlina mengaku sempat izinkan sang suami untuk nikah lagi. Dia rela, jika suaminya yang seorang pilot itu, mencari perempuan lain karena Fitri Carlina sudah stres tak punya anak. Fitri Carlina nikah dengan pilot yang bernama Hendra Sumenda pada Desember 2014. Perkawinan mereka bahagia. Namun, anak yang diharapkan tak kunjung datang. Fitri Carlina stres memikirkan hal itu. Itulah sebab, dia punya pikiran aneh. Demi mendapatkankan anak, kenapa tidak kalau suaminya yang pilot itu nikah lagi. Setidaknya, itu akan membuat stres yang dialami Fitri Carlina bisa berkurang. Mengutip ANTV Official, Rabu (15/2/2023), Fitri Carlina yang hadir pada acara The New Eat Bulaga mengungkapkan hal itu semata-mata demi memperoleh keturunan. "Itu bukan gosip memang benar adanya tapi ini kejadian sudah lampau aku waktu itu memang perjuangan aku untuk mendapatkan momongan itu sampe bikin aku depresi," ujar Fitri Carlina. Ya, soal anak memang membuat pemilik nama lengkap Fitri Dian Puspita ini stres berat. "Dari depresi itu akhirnya aku sampe mengucapkan hal-hal yang gak sepatutnya aku ucapin," tambahnya. Apalagi, sebelum menikah secara resmi, Fitri Carlina dan Hendra Sumenda lebih dulu melakukan nikah siri. Pernikahan itu cukup lama tidak diketahui publik. Alasan nikah siri itu dikatakan pelantun "ABG Tua' itu karena masih terikat kontrak. Pun, sang suami yang pilot setuju dengan langkah itu serta tak mau nikah siri itu diumbar. Baru kemudian pada Desember 2014 mereka menikah secara resmi di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta Pusat. "Karena perjuangan punya momongan itu kan rezeki-rezekian ya..ada yang langsung dikasih, ada juga yang lama," sambung Fitri Carlina. Adik kandung pedangdut Nini Carlina ini menambahkan, saat itulah dia berpikir untuk mengalah. Dengan kata lain, jika memang suaminya mendapatkan anak dari perempuan lain, kenapa tidak? "Benar aku sampe mengucap seperti itu waktu itu, karena merasa bahwa apa yang sudah aku usahakan belum membuahkan hasil juga," jelasnya. Namun, pikirannya itu ternyata tidak sejalan dengan sang pilot. Suaminya itu malah menyadarkannya. Fitri Carlina diminta untuk lebih sabar dan semangat. "Tapi Alhamdulillah suami aku, menyadarkan aku bahwa rumah tangga itu kita dulu niatnya untuk membangun keluarga yang selamanya," kata Fitri Carlina. "Bukan dengan sengaja belum punya momongan. Kita sudah sangat berusaha dari awal-awal pernikahan namun belum dikasih saja," tambahnya. Sebelumnya, pada unggahan awal 2022, Fitri Carlina juga membuat pernyataan serupa. Dia semakin stres ketika banyak yang bertanya padanya soal anak. "Nggak cuma dari haters, netizen, fans juga. Pasti mereka momongannya mana kak. Tetangga bahkan even keluarga pun. Pasti selalu menanyakan," kata Fitri Carlina di akun YouTube Cumicumi, dikutip pada Rabu (15/2/2023). Padahal, Fitri Carlina menegaskan sudah melakukan berbagai upaya agar bisa hamil. Tapi memang dia tidak bercerita masalah itu kepada publik. "Aku sampai ke psikiater buat menghilangkan trauma. Jadi memang mental health itu sangat sangat penting sih dalam kehidupan berumah tangga. Karena disaat seperti itu, fisik aku pun sudah nggak karu-karuan," jelas Fitri Carlina. Nyatanya kini, Fitri Carlina bersama sang pilot, Hendra Sumendap, tetap harmonis dan kompak. Ditambah dengan kehadiran seorang anak di antara mereka, Zaidan Hasan Fann. "Sselama belum dikasih momongan memang aku selalu berusaha untuk dekat dengan ponakan-ponakan aku, dekat dengan anak yatim," pungkas Fitri Carlina di The New Eat Bulaga. (Adelina)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar