Launching Logo Musyda X dan Jalan Sehat, Walikota Apresiasi Kiprah Muhammadiyah
PONTIANAK, insidepontianak.com - Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Pontianak melaunching Logo Musyawarah Daerah (Musyda) X Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Pontianak. Launching logo Musyda yang dirangkaikan dengan jalan sehat ini dalam rangka menjelang pelaksanaan Musyda.
Walikota Pontianak Edi Kamtpno menyampaikan apresiasinya kepada jajaran Muhammadiyah yang senantiasa menggagas kegiatan-kegiatan kreatif dan produktif terutama dalam menyambut Musyda X Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Pontianak.
"Dengan mengemas rangkaian kegiatan olahraga, kesehatan dan kegiatan mengedukasi serta bakti sosial," terangnya usai melepas peserta jalan sehat di SD Muhammadiyah 1 Pontianak, Minggu (12/2/2023).
Muhammadiyah terus berkiprah dan memberi kontribusi besar bagi pencerdasan dan pemajuan bangsa melalui pendidikan, kesehatan, pelayanan sosial, pemberdayaan masyarakat, pendidikan politik kebangsaan, dan gerakan dakwah lainnya. Edi berharap Muhammadiyah tetap berkomitmen untuk bersama-sama memajukan bangsa dan negara.
"Mudah-mudahan semua berjalan baik demi kemajuan bangsa dan negara. Kita yakin Muhammadiyah salah satu ormas yang sangat komitmen dalam hal ini," tuturnya.
Kepada Angkatan Muda Muhammadiyah, Edi meminta generasi muda itu harus tetap semangat, meningkatkan kualitas hidup, pengetahuan serta wawasan.
"Sebab generasi muda, generasi penerus bangsa memberikan andil yang cukup besar demi kemajuan bangsa di era globalisasi," ungkapnya.
Ketua Panitia Musyda X Muhammadiyah Kota Pontianak Ajie Kurniawan mengatakan, bahwa rangkaian pra-Musyda ini merupakan bentuk syiar Muhammadiyah dalam menjalankan organisasi.
"Untuk puncak atau agenda utama Musyda akan dilaksanakan 8 Maret 2023 mendatang," katanya.
Dirinya menilai kegiatan ini juga sebagai bentuk menumbuhkan semangat pengkaderan. Kaderisasi ini pula merupakan salah satu cara Muhammadiyah untuk melanjutkan perjuangan KH Ahmad Dahlan dalam mendirikan persyarikatan Muhammadiyah.
"Baik dalam keorganisasian maupun melanjutkan amal usaha Muhammadiyah seperti pendidikan, kesehatan dan amal usaha lainnya," jelasnya.
Sejumlah kegiatan mengisi agenda pra Musyda. Di antaranya cek darah dan donor darah yang akan dilaksanakan pada tanggal 18 Februari 2023. Kemudian, khitanan ceria dan talkshow parenting yang akan dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2023.
Selanjutnya workshop sosialisasi pengelolaan AUM binaan PDM Kota Pontianak pada tanggal 4 Maret 2023 dan Tablig Akbar pada tanggal 7 Maret 2023. Sedangkan untuk pelaksanaan Musyda Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Kota Pontianak akan dilaksanakan pada tanggal 8 Maret 2023 di Pontianak Convention Center. ***
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment