Fraksi Demokrat DPRD Sanggau Dorong Sinergi dan Kolaborasi Dalam Melayani Rakyat
SANGGAU, insidepontianak.com -- Jelang akhir tahun anggaran 2023 dan mamasuki tahun anggaran 2024.
Fraksi Demokrasi DPRD Sanggau melalui Supratman Bendahara Fraksi mengajak seluruh unsur pemerintah daerah meningkatkan sinergi dan kolaborasi bersama legislatif untuk maksimal melayani masyarakat.
"Kami berharap pemerintah kabupaten Sanggau dan pihak DPRD agar lebih meningkatkan sinergi, serta saling membangun kemitraan yang sejajar dengan saling asah dan saling isi. Tentunya dengan menjunjung nilai-nilai kebersamaan sesuatu dengan tugas dan fungsi masing-masing," ujar Supratman saat membacakan pandangan akhir fraksinya pada paripurna pengesahan APBD tahun 2024 (27/11/2023) lalu.
Selain itu, berkaitan dengan nilai APBD tahun 2024 yang sudah disepakati fraksi Partai Demokrat berharap agar segala program yang direncanakan bisa direalisasikan tepat waktu.
"Diharapkan kepada pemerintah kabupaten Sanggau, supaya anggaran yang telah disepakati dan dianggrakan tiap-tiap OPD pada tahun anggaran 2024 dapat terealisasi dan program-program bisa diselesaikan sesegera mungkin" ujarnya
Secara umum, kata Supratman, fraksinya sangat mendukung segala upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan pelayanan dan mensejahterakan masyarakat Sanggau.
"Pada dasarnya, Fraksi Demokrat DPRD Sanggau sangat mendukung segala upaya pemerintah untuk bekerja dan melayani masyarakat Sanggau," pungkas Supratman. (ans)
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment