Bupati Sambas Satono Resmikan Pura Giri Dharma Kerthi di Subah

7 November 2022 20:24 WIB
Ilustrasi

SAMBAS, insidepontianak.com - Bupati Sambas, Satono meresmikan tempat ibadah agama Hindu Pura Giri Dharma Kerthi di Desa Sungai Sapak, Kecamatan Subah, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalbar, Senin (7/11/2022).

Bupati Sambas Satono mengatakan, belakangan ini dirinya sudah banyak meresmikan tempat ibadah.

Mulai dari Masjid, Pekong hingga Pura. Hal itu menurut dia adalah tanda kerukunan umat beragama di Kabupaten Sambas, menyatu dalam bingkai NKRI.

Baca Juga: Mardani Maming akan Jalani Sidang Perdana Bertepatan dengan Peringatan Hari Pahlawan

"Saya senang dan bahagia bisa meresmikan Pura hari ini. Mudah-mudahan bisa menjadi tempat ibadah bagi masyarakat saya khususnya yang beragama Hindu. Ibadah dan doa yang selalu disampaikan bisa membawa Sambas lebih Berkemajuan, damai dan tentram," katanya.

Bupati Sambas, Satono mengatakan,
suku agama dan ras adalah anugrah Tuhan Yang Maha Esa. Sementara agama adalah pilihan bagi setiap insan yang ada di muka bumi ini. Dia senang karena di Sambas banyak suku bangsa yang berbeda-beda namun tetap rukun dan damai.

"Sambas ini saya lihat sudah seperti pelangi, indah sekali karena banyak warna, banyak suku banyak agama, tapi tetap rukun dan damai. Inilah tanda-tanda Sambas Berkemajuan sudah nampak hilalnya. Contohnya saya asli orang Tionghoa walaupun agama saya Islam," katanya.

Baca Juga: Amankan Puncak Perhelatan KTT G20 di Bali TNI Kerahkan 13 KRI

Bupati Sambas, Satono mengatakan, sesuai apa yang disampaikan Allah SWT dalam Alquran, bahwa manusia diciptakan bersuku-suku bangsa. Walaupun kita bersuku-suku bangsa, etnis berbeda tapi tetap mendapatkan perhatian yang sama.

"Itulah takdir, dan kita tidak bisa request dilahirkan dari suku bangsa apa. Maka sebagai hamba yang beriman, kita harus bersyukur," katanya.

Bupati Sambas, Satono mengatakan, Sambas sangat luas, kemarin sudah bertambah lagi dua desa. Dia tidak mampu membangun sendiri karena ada 19 kecamatan dan 195 desa. Karenanya butuh sinergi dan dukungan semua pihak, termasuk para umat Hindu.***


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar