Tiga Hari Hilang, Seorang Santri Mashahirul Haq Kubu Raya Belum Ditemukan

30 Oktober 2022 15:29 WIB
Ilustrasi

KUBU RAYA, insidepontianak.com -
Tiga hari sudah pencarian, keberadaan Yopi, santri Pondok Pesantren Mashahirul Haq, Kubu Raya yang alami kecelakaan di Sungai Kapuas, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kamis (28/10/2022) belum ditemukan.

Yopi sebelumnya jadi korban kecelakaan bersama rekannya saat melakukan wisata susur Sungai Kapuas. Sampan kato yang ditumpangi tenggelam.

Baca Juga: Wabup Ontot Buka Turnamen Menembak, Wadah Pembinaan Atlet dan Menyalurkan Hobi

Sebanyak 15 rekan Yopi berhasil selamat. Sementara Yopi dinyatakan hilang.

"Sampai saat ini korban (Yopi) belum ditemukan," kata Kepala Basarnas Pontianak, Yopi Haryadi, Minggu (30/10/2022).

Yopi Haryadi mengatakan, kecelakaan ini terjadi pukul 10.00 WIB. Kala itu, rombongan santri yang berjumlah 16 orang melakukan kegiatan wisata susur sungai menumpangi sampan kato.

Baca Juga: Tragedi Pesta Halloween di Itaewon Korsel, 151 Orang Tewas akibat Desak-Desakan, Sesak, dan Terinjak

Namun, saat melintas di sekitar Jembatan Kapuas II, tiba-tiba dari arah berlawanan melintas sebuah speedboat dengan kecepatan tinggi.

Ombak speedboat menghantam sampan kato yang ditumpangi 16 santri. Ini lah yang membuat sampan tenggelam.

Baca Juga: Rayakan Anniversary ke-16, Pondok Ale Ale Gelar Promo

"Karena muatan sampan penuh jurumudi tidak bisa menjaga keseimbangan dan sampan kato tenggelam," katanya.

Yopi Haryadi berharap, di hari pencarian ketig ini, korban bisa ditemukan.***


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar