Berkunjung ke Mabes Polri, Sejumlah Purnawirawan Jenderal Beri Masukan untuk Kapolri dan Pejabat Utama

28 Oktober 2022 16:05 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com – Sejumlah mantan Kapolri, Purnawirawan Jenderal berkunjung ke Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (27/10/2022). Mereka memberikan masukan, dukungan dan pokok-pokok pemikiran kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan pejabat utama untuk institusi Polri kedepannya.  

Mantan Kapolri Jenderal (Purn) Bambang Hendarso Danuri meyakini kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mampu meraih lagi tingkat kepercayaan publik yang tinggi terhadap institusi Polri.

"Tetapi Insya Allah dengan apa yang disampaikan Bapak Kapolri (Jenderal Listyo Sigit Prabowo) tadi bahwa langkah konkret sedang dan dalam dilaksanakan oleh Polri di seluruh Indonesia. Mulai dari Mabes Polri hingga tingkat Polsek," ucap Bambang.

Menurut Bambang, para mantan Kapolri, sangat mendukung penuh dan siap memberikan masukan kepada generasi penerus Korps Bhayangkara untuk mengimplementasikan komitmen yang dilakukan.

Baca Juga: Kapolri Listyo Sigit Apresiasi Dukungan Purnawirawan Jenderal ke Para Juniornya

"Selanjutnya kita menyampaikan para purnawirawan Polri, tolong masyarakat bisa memberikan support sepenuhnya kembali pada Polri untuk menjalankan apa yang menjadi arahan Bapak Presiden," tutur Bambang.

Di sisi lain, mantan Kapolri lainnya, Jenderal (Purn) Tan Sri Da'i Bachtiar menyampaikan, saat bertemu dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit dan pejabat utama Mabes Polri lainnya sudah mendapatkan paparan soal langkah konkret untuk mengimplementasikan arahan dari Presiden Jokowi terhadap institusi Polri.

"Kami pun mengikuti, bahwa perhatian yang cukup besar dari pimpinan tertinggi Polri yaitu bapak Presiden harus dijadikan acuan untuk segera dijabarkan atau diimplementasikan di lapangan. Dan kami sudah mendengar, apa yang telah dan akan dilakukan oleh Polri sebagai bentuk implementasi dari arahan dari bapak Presiden," papar Da'i Bachtiar.

Lebih dalam, Da'i mengungkapkan bahwa, para mantan Kapolri pada masanya juga telah menyampaikan dukungan, pokok pikiran, hingga masukan kepada generasi penerus di Polri untuk tindaklanjuti instruksi Presiden.

"Sehingga apa yang kita diskusikan bersama tadi, semoga melengkapi apa yang sudah dilakukan oleh Polri saat ini. Dan dari pandangan kami melihat, Insya Allah apa yang disampaikan oleh Bapak Kapolri bahwa pada akhir tahun ini, semua dapat diimplementasikan atas arahan Presiden," tutup Da'i.

Baca Juga: Presiden Jokowi Lantik Johanis Jadi Wakil Ketua KPK, Gantikan Lili Pintauli

 


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar