Pesan Harisson Saat Lantik Pj Bupati Kuburaya dan Sanggau

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat Harisson melantik dua kepala daerah sekaligus pada Senin (19/2/2024).

Dua Kepala Daerah tersebut adalah Penjabat Bupati Kabupaten Kubu Raya Syarif Kamaruzzaman dan Penjabat Bupati Kabupaten Sanggau Suherman.

Penjabat Bupati Kuburaya Syarif Kamaruzzaman sebelumnya menjabat sebagai Kepala Perdagangan Perindustrian dan ESDM Kalbar.

Sementara Penjabat Bupati Kabupaten Sanggau sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kesbangpol Kalbar.

Pj Gubernur Kalbar Harisson menegaskan jika keduanya akan menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya.

"Saya yakin keduanya akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai ketentuan yang berlaku," ungkapnya disela-sela pelantikan Penjabat Bupati Kuburaya dan Penjabat Bupati Sanggau di Balai Petitih, Senin (19/2/2024).

Harisson menegaskan kegiatan pelantikan merupakan amanat konstitusi dalam mengisi kekosongan masa jabatan sesuai peraturan yang ada.

"Pembinaan kemasyarakatan dan menjalankan tugas sesuai aturan dijalankan maka sinergi pemerintah yang telah berlangsung harus semakin dikuatkan," kata Harisson.

Sinergi juga dilakukan kepada DPRD Kabupaten dan seluruh komponen stakeholder terkait.

Berkenaan dengan dilakukannya pemungutan suara Harisson mengucapkan terima kasih kepada seluruh element karena telah terselenggaranya dengan aman.

"Saya meminta kepada Pj Bupati Kuburaya dan Sanggau mengoptimalkan sinergi dan koordinasi mengawal daerah suasana aman yang kondusif," terangnya.

Mampu mengendalikan inflasi, pertumbuhan ekonomi yang terus dijaga dan penguatan tata kelola pelayanan.

Termasuk menggelar pasar murah bantuan pangan dan produk dalam negeri termasuk pemberantasan stunting dan hilirisasi industri.

Arahan Presiden RI yang akan dilaporkan oleh Pj Gubernur Kalbar kepada Mendagri untuk diteruskan kepada kepala negara.

"Untuk seluruh ASN Kuburaya dan Sanggau saya mengimbau agar mendukung menjabat bupati dalam memimpin dan tugas wewenang yang dimiliki sebagai pejabat negara," tegasnya.

Usai pelantikan Pj Bupati Kuburaya dan Sanggau, ditempat yang sama Pj Ketua PKK Kalbar Windy Prihastary Harisson langsung melantik Pj Ketua Pj PKK Kuburaya dan Sanggau. (andi)


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar