Berkah Ramadhan Merajut Kerukunan, Non Muslim di Sambas Ikut Berburu Takjil

22 Maret 2024 20:02 WIB
Warga non muslim ikut berburu takjil di Pasar Juadah Jalan Ahmad Marzuki, Kabupaten Sambas. (Insidepontianak.com/Nia)

SAMBAS, insidepontianak.com – Keberkahan Ramadhan tidak hanya dirasakan umat muslim. Tetapi juga warga non muslim.

Di Kabupten Sambas, warga non muslim juga ikut berburu takjil. Pemandagan ini terlihat di Pasar Juadah, Jalan Ahmad Marzuki, Jumat (22/3/2024) sore.

Di pasar juadah ini, masyarakat muslim dan non muslim berbaur membeli jajanan-jajanan khas berbuka puasa. Kerukunan dan toleransi dalam keberagaman sangat terasa.

Fani, salah satu warga non muslim, terlihat sangat bersemangat menyusuri lapak-lapak pedagang, memilih takjil yang ada di pasar juadah itu

“Seru, banyak jajanan yang jarang kita temui pada hari biasanya,” kata Fani kepada Insidepontianak.com.

Ia mengaku, sangat rajin berburu takjil di setiap sore, selama Ramadhan. Selain doyan makanan khas berbuka puasa, ia juga ingin membantu pedagang agar dagangannya cepat habis.

“Agar mereka bisa berbuka bersama dengan keluarga dirumah,” ucapnya.

Ia berharap trend berburu takjil di bulan Ramadhan bisa meningkatkan sikap rukun dan toleransi antarumat beragama.

Salah satu pedagang, Lian mengaku ikut senang takjil yang dijualnya, bisa dinikmati saudara-saudara non muslim. Baginya, ini menandakan Ramadhan penuh berkah untuk semua umat.

“Senang sekali, sangat ramai apalagi sore,” ucap Lian.

Hal serupa juga disampaikan oleh Putri, seorang penjual es buah di pasar juadah tersebut. Ia merasa senang semua umat bisa merasakan kebahagiaan di bulan Ramadan dengan menikmati jajanan takjil yang sangat beragam.

Gak apa-apa kalau non muslim berburu takjil, tentunya menambah omset kita, meramaikan lah pasti,” ucapnya.

Ia berharap momen Ramadhan bisa meningkatkan silaturhami dan kerukunan antara umat muslim dan non muslim. (Nia)***


Penulis : Abdul
Editor : Abdul

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar