PWI Kalbar Segera Gelar Pelantikan Kepengurusan Masa Bakti 2024-2029

22 April 2024 00:04 WIB
Pengurus PWI Kalbar periode 2024-2029 foto bersama usai menggelar rapat pembentukan pantai pelantikan, Minggu (22/4/2024)

PONTIANAK, insidepontianak.com - Persatuan Wartawan Indonesia atau PWI Kalimantan Barat bakal menggelar pelantikan kepengurusan masa bakti 2024-2029.

Pembentukan kepanitiaan pelantikan telah dilakukan, Minggu (21/4/2024).

Ketua PWI Kalbar, Kundori mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh anggota PWI Kalbar masa bakti 2024-2029. 

Ia mengatakan, rapat pengurus PWI Kalbar ini menjadi agenda perdana, pascakonferensi wilayah atau konferwil PWI Kalbar yang digelar, 30 Maret lalu. 

"Rapat perdana kita membentuk kepanitiaan pelantikan dan membahas persiapan kegiatan uji kompetensi jurnalis yang bakal kita gelar pada tahun ini," kata kata Kundori. 

Adapun rencana pelantikan digelar pada 3 Juli 2024. Pelantikan ini dilaksanakan setelah uji kompetensi wartawan atau UKW yang bakal digelar pada pertengahan Mei 2024.

Pelantikan nanti juta akan dirangkai dengan orientasi pengurus, yang dulu dikenal dengan Pendidikan dan Pelatihan Dasar atau Diklatsar keanggotaan PWI periode 2024-2029. 

"Kegiatan pelantikan ini akan mengundang para Bupati dan Wali Kota se-Kalbar," terangnya. 

Sahat Tinambunan ditunjuk menjadi ketua panitia pelantikan. Kundori berharap, seluruh anggota PWI Kalbar dapat bekerja sama menyukseskan kegiatan pelantikan nanti.

"Setelah kegiatan pelantikan, kita juga akan menggelar Konferensi Kerja untuk merumuskan program kerja PWI Kalbar," pungkas Kundori.***


Penulis : Andi Ridwansyab
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar