Puting Beliung Terjang Rumah Warga di Muara Kubu, Dua Rumah Rusak Berat

11 Mei 2024 23:44 WIB
Rumah warga di Muara Kubu rusak diterjang angin puting beliung, Sabtu (11/5/2024). (Istimewa)

PONTIANAK, insidepontianak.com - Sejumlah rumah warga di Muara Kubu, Desa Dabong, Kecamatan Kubu, Kabupaten Kubu Raya, rusak diterjang angin puting beliung, Sabtu (11/5/2024). 

Pristiwa itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Videonya pun viral di media sosial. 

Dari video, tampak deretan rumah yang berada di pinggir Sungai Kapuas atapnya sudah terlepas. 

Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade menyampaikan, puting beliung itu merusak tujuh rumah. Dua di antaranya rusak parah.

Sedangkan lima lainnya rusak ringan. Korban jiwa dipastikan tidak ada. Kerugian materil belum dapat ditaksir. 

"Dua rumah yang alami kerusakan berat, penghuninya sementara waktu mengungsi ke rumah kerabatnya," ucap Ade. 

Peristiwa angin puting beliung tersebut terjadi bersamaan dengan hujan deras. Cuaca ekstrem memang kerap terjadi dalam beberapa pekan terakhir. 

Karenanya, Ade mengimbau masyarakat waspada. Terutama yang bermukim di pesisir sungai kapuas.***


Penulis : Abdul Halikurrahman
Editor : -

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar