Pj Bupati Kayong Utara Romi Wijaya Minta ASN Bersinergi Membangun Daerah

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

KAYONG UTARA, insidepontianak.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meminta seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara bersinergi membangun daerah,

Sebab, sinergisitas semua elemen menjadi kunci program pembangunan bisa dilaksanakan dengan cepat dan tepat.

Pesan ini disampaikan Romi Wijaya saat coffee morning bersama seluruh ASN di Aula Istana Rakyat, Sukadana, Senin (25/9/2023).

Coffee morning itu bertajuk, "Membangun Kerja Sama dan Sinergitas untuk Mewujudkan Kayong Utara Maju."

“Kolaborasi yang kuat akan membuat kinerja pemerintah lebih efektif dan efisien,” kata Romi.

Karenanya, ia mengingatkan semua ASN harus saling bekerja sama dalam menjankan tugas dan tanggung jawabnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya harap, semangat sinergisitas terus berkembang untuk mewujudkan visi Kayong Utara yang lebih maju,” pesannya.***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar