Presiden Jokowi Tanggapi Hasil Penetapan Pemilu 2024 oleh KPU: Kita Patut Bersyukur

21 Maret 2024 13:42 WIB
Presiden Jokowi diwawancarai wartawan di sela-sela kegiatannya mengecek pelayanan kesehatan di RSUD Kota Pontianak, Sultan Syarif Mohamad Alkadrie, Kamis (21/3/2024). (Insidepontianak.com/Greg)

PONTIANAK, insidepontianak.com – Presiden Jokowi menanggapi hasil Pemilu 2024 yang baru saja diumumkan KPU.

Presiden Jokowi menyampaikan syukur, rekapitulasi penghitungan nasional hasil Pemilu 2024  yang telah digelar KPU berjalan aman dan lancar.

"Kita patut bersyukur, proses penghitungan, proses rekapitulasi dan penghitungan suara tadi malam sudah selesai dilakukan oleh KPU," ucap Presiden Jokowi, di Pontianak, Kamis (21/3/2024).

Sebagaimana diketahui, KPU telah menetapkan hasil Pemilu 2024. Pilpres 2024 dimenangkan pasangan Prabowo-Gibran, satu putaran dengan perolehan suara sebanyak 96.214.691 suara.

Sedangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh suara 40.971.906 suara. Pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 27.040.878 suara

Presiden Jokowi mengapresiasi penyelenggara baik KPU maupun Bawaslu yang telah menyelenggarakan Pemilu 2024 tertib, dan kondusif.

"Saya kira patut kita apresiasi sehingga semuanya berjalan dengan baik dan tepat waktu," ujarnya.***


Penulis : Abdul
Editor : Abdul

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar