Jalan Gajah Mada Dilanda Banjir Rob, BMKG: Hari Ini Puncak Pasang Air Laut
PONTIANAK, insidepontianak.com - Banjir rob melanda ruas jalan Gajah Mada, Pontianak Selatan, Sabtu (13/1/2024) pagi. Ketinggian air mencapai 30-50 cm.
Banjir musiman itu, disebabkan karena tingginya pasang air laut. Dampaknya, membuat sejumah pengendara kendaraan bermotor kewalahan melintasi Jalan Gajah Mada.
"Tinggi (permukaan air) maksimum di Sungai Kapuas Pontianak per hari ini mencapai 2,7 meter," kata prakirawan BMKG Supadio, Sutikno kepada Insidepontianak.com, Sabtu (13/1/2024).
Sutikno memprediksi, puncak pasang air laut terjado berada pada hari ini. Walau, potensi pasang air laut masih terjadi sampai 14-15 Januari 2024.
"Tapi lebih rendah daripada hari ini. Diprakirakan hari ini puncak pasangnya," pungkasnya.
Atas kondisi alam ini, Sutikno mengimbau masyarakat waspada. Terutama yang bermukim di pinggir Sungai Kapuas atau di tepi pantai.
Pengawasan terhadap anak harus diperketat. Supaya, tindak bermain banjir hal-hal yang tak diinginkan.(andi)***
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment