Tiga Nama Calon Pimpiman DPRD Sanggau Segera Diusulkan ke Gubernur Kalbar
SANGGAU, insidepontianak.com -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menggelar rapat paripurna ke-2 masa persidangan ke-1 dalam rangka pengumuman calon pimpinan DPRD Kabupaten Sanggau masa jabatan 2024-2029.
Rapat yang digelar pada Rabu (9/10/2024) siang sekitar pukul 14.00 siang.
Persidangan dipimpin oleh Wakil Ketua Sementara, DPRD Kabupaten Sanggau Timotius Yance. Kemudian ada sebanyak 34 anggota dewan yang mengahadiri persidangan, enam orang absen.
"Calon pimpinan DPRD Kabupaten Sanggau tahun 2024-2029, Ketua, Hendrikus Hengki, S.T. Wakil Ketua Timotius Yance, S. Kom. Wakil Ketua, Robby Sugianto, S.E," ucap Sekretaris DPRD Kabupaten Sanggau, Ignatius Irianto saat membacakan rancangan suarat keputusan calon pimpinan DPRD Kabupaten Sanggau definitif dalam rapat paripurna pada Rabu (9/10/2024) siang.
Usai dibacakan rancangan keputusan tersebut langsung ditandatangani oleh Ketua Sementara DPRD, Hendrikus Hengki dan Wakil Ketua Sementara, Timotius Yance.
Ignatius Irianto mengatakan pihaknya di Sekretariat DPRD akan segera menyampaikan surat keputusan tersebut kepada Gubernur Kalimantan Barat untuk segera ditandatangani.
"Setelah itu SK ditandatangani gubernur baru kemudian kita atur jadwal untuk pelantikan pimpinan DPRD yang akan dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri Sangagu," pungkasnya. (ans)
Penulis : Ansar
Editor : Dina Prihatini Wardoyo
Leave a comment