122 Siswa/i SMA Sederajat Ikuti Seleksi Paskibraka Kabupaten Sanggau 2025

SANGGAU, insidepontianak.com -- Sebanyak 122 siswa-siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat di Kabupaten Sanggau mengikuti seleksi pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) tingkat kabupaten.
Pembukaan seleksi Paskibraka dilakukan di Gedung Olahraga Indoor Balai Betomu Kabupaten Sanggau pada Kamis (10/4/2025) siang.
Wakil Bupati Kabupaten Sanggau, Susana Herpena secara resmi membuka kegiatan seleksi tersebut. Dalam arahannya, mengucapkan selamat kepada anak-anak yang telah lulus seleksi administrasi dan akan mengikuti seleksi tahap berikutnya.
“Tujuan seleksi Paskibraka ini untuk menemukan dan memilih siswa-siswi terbaik yang akan menjadi pasukan pengibar bendera pusaka pada peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 di Kabupaten Sanggau,” katanya.
Wanita pertama yang menjabat sebagai Wakil Bupati di Kabupaten Sanggau itu berharap seluruh tahapan seleksi dapat diikuti dengan sebaik-baiknya dan para peserta seleksi menunjukkan kemampuan dan potensi yang dimiliki.
Komponen seleksi Paskibraka meliputi pengetahuan ideologi Pancasila, wawasan kebangsaan, dan kemampuan fisik. Seleksi ini juga akan menilai kemampuan siswa-siswi dalam mengibarkan bendera pusaka.
“Kami berharap agar panitia dan tim seleksi dapat melakukan tugas dengan sebaik-baiknya dalam menyeleksi putra-putri kita. Untuk anak-anak yang dinyatakan lulus nantinya adalah mereka-mereka berkualitas dan berkemampuan baik untuk melaksanakan tugas sebagai Paskibraka pada HUT Kemerdekaan 17 Agustus yang akan datang,” harap Wakil Bupati Kabupaten Sanggau.
Sementara itu, Kepala Kesatuan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Antonius mengatakan seleksi Paskibraka Kabupaten Sanggau 2025 berlangsung selama empat hari. Seleksi ini diikuti oleh 122 siswa-siswi SMA sederajat Kabupaten Sanggau yang telah lulus seleksi administrasi.
“Tim seleksi Paskibraka Kabupaten Sanggau 2025 terdiri dari berbagai unsur, yaitu TNI, Polri, BPPI, tim medis, dan dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Sanggau,” tutupnya. (Ans)
Penulis : Ansar
Editor : Dina Prihatini Wardoyo
Tags :

Leave a comment