Gubernur Sutarmidji Apresiasi Kiprah Bank Kalbar yang Kini Sudah Berusia 59 Tahun

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Gubernur Kalbar Sutarmidji mengapresiasi kiprah Bank Kalbar dalam pembangunan daerah. Ia optimistis, di usia Bank Kalbar ke-59, Bank kebanggaan masyarakat Kalbar ini dapat bersaing dengan Bank lainya.

"Alhamdulillah kinerja terus membaik, laba bersih juga terus membaik," kata Sutarmidji saat upacara peringatan Hut Bank Kalbar ke-59 di halaman kantor Gubernur Kalbar, Rabu (26/4/2023).

Menurut Sutarmidji, Bank Kalbar berpotensi menjadi Bank yang besar. Sebab, perkembangan positif terus ditunjukkan Bank Kalbar.

Ia pun meminta seluruh jajaran Bank Kalbar untuk terus meningkatkan kinerja yang profesional. Jangan melakukan tindakan yang menyalahi aturan.

"Jangan pernah memberikan layanan apapun yang menyalahi aturan," tegasnya.

Sementara itu, Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi mengatakan, pihaknya terus melakukan berbagai inovasi di usia Bank Kalbar ke-59. Tujuannya memberikan kemudahan layanan kepada nasabah.

Rokidi mengatakan selama 2022 Bank Kalbar telah mencatatkan kinerja positif. Terutama pada sektor Non Performing Loan atau NPL yang mencapai angka di bawah dua persen. Di sisi lain, aset Bank Kalbar terus bertambah.

"Sampai Desember 2022 aset kita Rp23, 46 triliun, lalu pembiayaan mencapai Rp14, 5 triliun, dana pihak ketiga Rp17, 5. Dan laba Bank Kalbar juga tak kalah dengan Bank DKI Rp424, 4 miliar," pungkasnya. (Andi)


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar