Piala AFF 2022, Timnas Indonesia Siap Turunkan Pemain Terbaik saat Hadapi Thailand

28 Desember 2022 20:42 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com -  Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong mengaku Tim Garuda siap melawan Thailand dalam duel fase Grup A Piala AFF 2022.

Pertarungan pasukan Merah Putih menghadapi Gajah Pernag dijadwalkan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Kamis (29/12/2022) mendatang.

Indonesia sudah memiliki modal bagus setelah membantai Brunei Darussalam dengan skor mencolok 7-0 di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Senin (26/12/2022) sore WIB.

Dengan sejumlah pemain inti yang dicadangkan melawan Brunei, Skuad Garuda kemungkinan bakal diperkuat oleh pemain terbaik saat melawan Thailand nanti.

Shin Tae-Yong pun mengungkapkan dua laga tersisa di fase grup Piala AFF tahun ini merupakan pertandingan final yang wajib dimenangkan oleh Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan untuk lolos ke semifinal.

Baca Juga: Piala AFF 2022, Hansamu Yama Pranata Gagal Cetak Gol, Netizen: Apa Kurang Tinggi Gawangnya?

“Tetap fokus di setiap pertandingan, meski lawan Brunei saya anggap pertandingan final. Saya akan mempersiapkan mental pemain bahwa setuap pertandingan adalah final,” ungkap Shin Tae-Yong dalam keterangannya kepada awak media.

“Ini baru 2 pertandingan, lawan Thailand lebih penting. Begitu selesai pertandingan ketiga, baru kelihatan gambaran semifinal dan final,” tuturnya.

Walaupun menang 7-0 atas Brunei, Indonesia masih menduduki ranking 2 Grup A Piala AFF usai kalah selisih 1 gol dari Thailand dengan perolehan 6 poin yang menang telak 4-0 atas Filipina di hari yang sama.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Timas Indonesia Lumat Brunei Darussalam 7-0, Egy Maulana Vikri Optimis Kalahkan Thailand

 

 


Penulis : admin
Editor :
Tags :

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar