DPRD Sanggau Dukung Pemkab Jadikan RSUD Mth Djaman jadi RS Terbaik

<p><strong> strong>p> <p><strong>SANGGAU, insidepontianak.comstrong> - Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Sanggau bertekad menjadikan RSUD MTh Djaman menjadi rumah sakit terbaik dan menjadi kebanggaan masyarakat Sanggau.p> <p>Cita-cita itu pun disambut baik oleh DPRD Sanggau. Bahkan, DPRD Sanggau siap mendukung Pemkab Sanggau untuk mewujudkan RS MTh Djaman sebagai rumah sakit terbaik.p> <p>"Apapun yang dilakukan Pemkab Sanggau melengkapi fasilitas yang ada tentu kami sangat mendukung," kata Wakil Ketua DPRD Sanggau, Acam, Selasa (13/12/2022).p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/kalbar/pr-4546052452/bupati-sambas-satono-ikut-sosialisasi-germas-di-kecamatan-sajad-ada-pemeriksaan-kesehatan-hingga-sunat-massal">Bupati Sambas Satono Ikut Sosialisasi GERMAS di Kecamatan Sajad, Ada Pemeriksaan Kesehatan hingga Sunat Massala>strong>p> <p>Acam mengungkapkan rasa prihatinnya karena masih banyak warga Sanggau yang memilih berobat ke negara tetangga atau Malaysia dibandingkan di kampungnya sendiri.p> <p>Maka, baginya, impian menjadikan MTh Djaman sebagi rumah sakit terbaik sangat relevan. Supaya masyarakat bisa berobat dengan nayaman tanpa harus keluar daerah atau ke negara tetangga.p> <p>"Kita ini sebagai sebuah negara rasanya tidak nyaman kalau masyarakat kita lebih melilih nyeberang ke Kucing Malaysia untuk berobat dibandingkan negara kita sendiri,” ucapnya.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/kalbar/pr-4546052193/jelang-nataru-satpol-pp-bengkayang-akan-tertibkan-pkl-musiman-di-pusat-kota">Jelang Nataru, Satpol PP Bengkayang akan Tertibkan PKL Musiman di Pusat Kota a>strong>p> <p>“Ini yang menjadi perhatian kita, kalaupun belum mampu melebihi Kucing ya paling tidak punya fasilitas yang samalah," sambung Acam.p> <p>Acam menyadari, untuk menjadikan RSUD MTh Djaman sebagai rumah sakit rujukan dan kebanggan masyarakat Sanggau memang tidaklah mudah.p> <p>Perjuangannya sangat berat. Karena pasti butuh biaya yang tak sedikit. Namun, jika impian itu benar-benar diperjuangkan, Acam meyakini bisa dicapai.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/kalbar/pr-4546051997/sekda-kalbar-harisson-sebut-ratusan-perusahaan-belum-laporkan-penyaluran-csr">Sekda Kalbar Harisson Sebut Ratusan Perusahaan Belum Laporkan Penyaluran CSRa>strong>p> <p>Karena itu, ia mendorong, sinergisitas antara Pemkab Sanggau dan DPRD Sanggau ditingkatkan. Supaya bisa berkolaborasi mencari dana-dana pusat.p> <p>"Untuk rumah sakit kebanggan kita ini kami di DPRD sangat siap mendukung, karena yang menikmati kelengkapannya juga nanti kita dan anak-anak cucu kita nantinya," pungkas Acam.p> <p>Sebagaimana diberitakan sebelumnya, tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Sanggau telah mengalokasikan anggaran Rp 60 milyar untuk membangun gedung rawat inap MTh Djaman.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/kalbar/pr-4546051835/pemkab-sambas-raih-penghargaan-kabupaten-peduli-ham-2021">Pemkab Sambas Raih Penghargaan Kabupaten Peduli HAM 2021a>strong>p> <p>Kapasitas gedung rawat inap itu sekitar 300 tempat tidur. Namun, mengingat kemampuan APBD Sanggau terbatas, maka pembangunan gedung rawat inap beserta fasilitasnya direncakan dilakukan penganggaran dua tahap.p> <p>Pembangunan tahap pertama mulai dilakukan di 2023 dengan kapasitas 150 tempat tidur. Dan di 2024, dianggarkan kembali untuk menyelesaikan sisanya.***p>
<br>
Penulis : admin
<br>
Editor :
Tags :

Leave a comment