Rakor Reforma Agraria, Sekda Ketapang Alexander Wilyo Minta Perangkat Daerah Bersinergi Menata Aset

<p><strong> strong>p> <p><strong>KETAPANG, insidepontianak.comstrong> - Bupati Ketapang Martin Rantan diwakili Sekda Ketapang Alexander Wilyo, membuka Rapat Koordinasi Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Kabupaten Ketapang, Kamis (24/11/2022).p> <p>Rapat koordinasi itu merupakan tindaklanjut Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2018 tentang Reforma Agraria.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/gaya-hidup/pr-4545834323/kiki-amalia-sah-jadi-istri-agung-nugraha-bahagia-tapi-juga-sedih">Kiki Amalia Sah Jadi Istri Agung Nugraha: Bahagia, Tapi Juga Sedih!a>strong>p> <p>Reforma Agraria sendiri bertujuan untuk melakukan penataan kembali struktur penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan tanah yang lebih berkeadilan, melalui penataan aset dan disertai dengan penataan akses untuk kemakmuran Indonesia.p> <p>Dalam sambutannya, Sekda Alexander Wilyo mengapresiasi rakor tersebut. Ia berharap seluruh perangkat daerah bersinergi untuk melaksanakan reformasi agraria, sesuai peraturan perundang- undangan.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/kalbar/pr-4545834269/pintu-gerbang-batas-singkawang-sambas-diresmikan-bupati-satono-terima-kasih-astra">Pintu Gerbang Batas Singkawang-Sambas Diresmikan, Bupati Satono: Terima Kasih Astraa>strong>p> <p>"Saya minta melalui rapat koordinasi ini seluruh perangkat daerah melaksanakan tugas sesuai dengan bidang masing-masing dan menghindari penyimpangan-penyimpangan dalam melaksanakan tugas," pesan Alexander Wilyo.p> <p>Selain itu, dia juga berharap sinergitas gugus tugas reforma agraria Kabupaten dapat mewujudkan penataan aset dan akses sehingga kesejahteraan masyarakat Kabupaten Ketapang dapat ditingkatkan. p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/olahraga/pr-4545833677/prediksi-tim-yang-akan-lolos-ke-babak-16-besar-piala-dunia-2022-qatar">Prediksi Tim yang akan Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatara>strong>p> <p>Rakor agraria itu turut diikuti Kepala Kantor Pertanahan Ketapang, Asisten I Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra, Kepala Dinas PMPTSP, Kepala Dinas Kesbangpol, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Ketapang, dan Tim GTRA.***p>
<br>
Penulis : admin
<br>
Editor :
Tags :

Berita Populer
Seputar Kalbar
4
Leave a comment