Jalan Nasional di Kota Sanggau Rusak, Jhon Hendri Kesal: Saya Sudah Beri Tahu PPK, Belum Ditanggapi
SANGGAU, insidepontianak.com - Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air atau DBMSDA Sanggau, John Hendri mengaku kesal dengan Pejabat Pembuat Komitmen atau PPK yang bertanggungjawab atas jalan nasional di Kota Sanggau.
Pasalnya, jalan nasional di Kota Sanggau alami rusak cukup parah. Namun sampai sekarang belum ada upaya untuk diperbaiki.
Baca Juga: Preview Piala Dunia 2022 di Qatar: Senegal vs Belanda
Bahkan kata John Hendri, PPK yang bertanggung jawab atas jalan tersebut tak merespon aduan permohonan perbaikan jalan yang ia ajukan.
"Sudah saya kasih tahu PPK jalan nasional, belum juga mereka tindaklanjuti," kata John Hendri, Senin (21/11/2022).
Baca Juga: PKS Disebut Belum Pasti Usung Anies Capres 2024, Penentuan akan Digodok Lewat Rapat Majelis Syura
John Hendri menegaskan, mestinya PPK responsif. Perbaikan jalan nasional yang rusak harus segera diperbaiki. Apalagi, yang berada di tengah kota.
Menurutnya, titik jalan nasional yang alami kerusakan cukup parah di kota Sanggau berada di Jalan Jenderal Sudirman.
Baca Juga: Ketua Majelis Syura PKS Dr Salim Diberi Gelar Pangeran Abdiwangsa dari Kesultanan Kadriah Pontianak
Tepatnya, di depan Hotel Garden Palace Sanggau. Pengendara yang melintas jalan ini harus berhati-hati. Karena lubang cukup besar.
"Saya mengingatkan warga Sanggau yang melintasi jalan jendral Sudirman seperti yang saya sebutkan tadi untuk berhati-hati, jangan ngebut," pesannya.
Baca Juga: Tes Fokus: Ada Beruang Kutub di Gambar dan Kamu Harus Menemukannya Hanya dalam 6 Detik
Warga Sanggau, Munawar Abdurrahim berharap, pihak berwenang segera melakukan perbaikan jalan nasional yang rusak tersebut. Karena jika dibiarkan dikhawatirkan memicu kecelakaan.
"Kalau kita lihat kondisi kerusakannya cukup parah, terutama di Jendral Sudirman itu, tak jarang kendaraan ngerem mendadak gegara tak melihat lobang, apalagi pas hujan, memang tak terlihat karena lobang tertutup air," pungkasnya.***
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment