Harga Terbaru dan Spesifikasi Smart TV Xiaomi TV A2 32 Inci: Berikut Rincian dan Fitur Canggihnya!
Insidepontianak.com – Perusahaan teknologi Xiaomi tidak hanya mengeluarkan produk smartphone saja. Mereka juga merambat pasar smart TV. Salah satunya adalah Xiaomi TV A2 32 inci.
Xiaomi A2 32 Inci merupakan produk smart TV yang terbilang ramah kantong, harganya saja hanya sekitar 2 jutaan. Meski demikian, produk mereka ini memiliki fitur keren bak televisi mewah.
Salah satu keunggulan dari smart TV adalah tidak perlu lagi membeli Set Up Box (STB). Xiaomi A2 32 inci sudah mampu menangkap sinya televisi deigital, oleh karena ruangan tidak akan di buang untuk peralatan terlalu banyak.
Agar mengetahui spesifikasi lengkap dari Xiaomi A2 32 inci, tim Insidepontianak sudah merangkum dengan komplit. Harga spesifikasi dari smart TV inijuga akan dibahas cera lengkap.
Spesifikasi Xiaomi A2 32 Inci
Sebagaimana namanya, smart TV ini memiliki ukuran lebar 32 inci. Hal ini sudah cukup memuaskan mata ketika sedang menonton film.
Layar lebal ini mendukung resolusi HD (1.366 × 768 piksel), dengan 16,7 juta warna yang dicakup serta refresh rate 60 Hz. Desain tampilannya hanya dibatasai dengan bezel tipis.
Tersedia dua buah stand untuk menunjang Xiaomi TV A2 32 inci, keguanaanya adalah untuk ditaruh pada permukaan datar. Terkait bahan yang melingkupi layar terbuat dari logam unibody.
Mengingat pula dari gelar yang diemban olehnya, smart TV ini sudah bisa memuas sinyal DVB-T2. Artinya, televisi produk Xiaomi tersebut sudah mendukung sinyal digital tanpa perlu perangkat tambahan.
Fitur lain yang bisa membuat sensai menonton lebih asyik, terdapat pada suaranya. Speaker yang dimiliki oleh smart TV ini berupa Dolby Atmos Audio dengan 10 w.
Resonasi suara yang dihasilkan serupa menonton di bioskop, karena mendukung DTS-X dan DTS-X virtual 3D .
Pada remote kontrol si Xiami A2 32 inci, disediakan sebuah tombol untuk menavigasikan Google Assistant. Selain itu Bluetooth yang dipunyai sudah bisa mencakup suku ruangan 360 drajat.
Fitur pendukung lainnya berupa Android TV, Google Playstore untuk menggunakan televisi dengan enak, serta sistem Chrom Cast Built-in Miracost agar transmisi dari laptop atau smartphone lebih mudah.
Pada bagian luarnya, terdapat beberapa spesifikasi menarik seperti dua port HDMI, dua port untuk USB 2.0, port AV, serta sebuah port LAN.
Melansir dari laman resmi Mi.com, Selasa (7/2/2023), harga yang ditawarkan untuk smart TV Xiaomi TV A2 32 inci hanya pada tarif Rp 1.999.000 saja. ***
(Penulis: Dzikrullah)
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Tags :
Berita Populer
Seputar Kalbar
5
Leave a comment