Ayu Azhari Rilis Lagu Religi Terbaru: Anak-Anak Jadi Vokalis, Mike Tramp Aransemen Musik!

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
MEDAN, insidepontianak.com - Aktris Ayu Azhari merilis lagu religi terbarunya berjudul Marhaban Yaa Ramadhan. Ayu Azhari tak bernyanyi sendirian, anak-anaknya, Isabel Azhari, Lenon Azhari, dan Maryam Azhari juga turut menyanyikan lagu religi terbaru ini. Bahkan Mike Tramp, suami Ayu Azhari juga terlibat mengarasemen lagu religi terbaru yang ditayangkan pertama kali di kanal Youtube The Azhari's. Menurut Ayu Azhari, lagu ini merupakan perjalanan spiritual yang diharapkannya bisa lebih menguatkan kualitas ibadah keluarganya. Selain itu lagu Marhaban Yaa Ramadhan ini bisa menjadi teman bagi publik dalam menjalani puasanya. Ayu Azhari diketahui aktif membuat konten lagu di channel Youtube-nya. Sebelum lagu religi terbarunya itu, sudah ada lagu-lagu lain yang dia tayangkan. Meskipun diakuinya Youtube The Azhari's itu tidak terlalu rutin untuk update. Namun karena hobi mereka sekeluarga adalah bernyanyi, jadi rilis single malah jauh lebih sering ketimbang bikin vlog. "Karena itu kan yang buat anak-anak yang sekaligus jadi youtube keluarga kita, tapi kita nggak punya tim yang ngurusin, jadi yang edit-edit biasanya kita-kita aja," ungkap Ayu Azhari melansir podcast di Youtube Ferdy ELEMENT, Senin (3/4/2023). Memang jika diperhatikan video klip dari lagu religi terbaru Ayu Azhari berjudul Marhaban Yaa Ramadhan ini tampak sederhana saja. "Aku sih gak memaksa anak-anak, aku bebasin saja, karena Isabella juga lagi sibuk, pun anak  yang satu lagi juga sibuk, jadi enggak sempat ngedit, ya seadanya, pelan-pelan kedepannya," terang Ayu Azhari. Menurut Ayu setiap kali dia merilis lagu terbarunya, Ayu tidak memiliki target kalau lagu itu harus booming. Bagi Ayu yang penting adalah tetap berkarya. "Semacam ada harapan, jadi apapun yang kita pikirkan harus kita lakukan dan realisasikan. Sukses ataupun tidak sukses, diterima ataupun tidak diterima ya tidak apa-apa," bilang Ayu. Beruntungnya Ayu, dalam proses kreatifnya dia selalu mendapat dukungan dari suaminya, Mike Tramp. "Kadang-kadang karena kreatif, aku suka iseng, nanti anakku kusuruh ngerap, lagu apa saja kami buat, yang penting saat mengerjakannya jadi bikin senang hati," beber Ayu Azhari. Namun yang penting menurut Ayu Azhari kalau bermimpi harus direalaisasikan. "Kalau nggak direalisasikan, itu hanya mimpi, tapi kalau direalisasikan itu berarti ada harapan, itu sama juga dengan harapan bisa menatap ke depan ada harapan berkarya," pungkas Ayu Azhari. (Adelina)  
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar