Usut Jeroan Redmi Note 12 Pro yang Andalkan RAM Dimensity, Game Terhindar dari Lag

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
PROBOLINGGO, Insidepontianak.com – Untuk memanjakan pecinta ponsel canggih, Xiaomi membekali jeroan Redmi Note 12 Pro dengan spek sangar. Tidak bisa diremehkan, sekelas ponsel basic ini pun juga digadang-gadang sebagai smartphone gaming termurah. Karena, Redmi Note 12 Pro juga dibekali dengan cooling system. Untuk cooling systemnya sendiri, Redmi Note 12 Pro sudah diberi jatah berupa bahan Granit. Melansir dari laman resmi Mi.com, Kamis (6/4), teknologi ini sangat handal untuk mereduksi panas berlebih. Dengan begitu, jaminan bahwa performa lebih mulus pada Redmi Note 12 Pro sudah semakin menggoda untuk pecinta smartphone gaming murah. Permainan yang sedang dioperasikan pada Redmi Note 12 Pro juga diklaim mampu terhindar dari lag. Hal ini tidak lain karena RAM yang dipakai oleh Redmi Note 12 Pro cukup besar dengan kapasitas 8 GB. Bukan hanya game saja yang akan lebih mulus, dengan besaran RAM yang telah disebutkan banyak aplikasi pun juga bisa dibuka secara bersamaan tanpa loading terlalu lama. Uniknya RAM 8 GB ini ternyata berjenis Dimensity. Artinya, bila dirasa kurang pengguna bisa memperbesar lagi hingga 13 GB. Untuk mengimbangi RAM tersebut, Redmi Note 12 Pro ditanamkan sebuah memori penyimpanan seluas 256 GB. Foto, file, ataupun video yang akan dinonton di masa akan datang dapat disimpan cukup banyak melalui storage yang luas. Menggali lebih dalam lagi, Redmi Note 12 Pro rupanya mendapatkan sebuah chipset berjenis MediTek Dimensity 1080. Revolusi RAM tersebutlah yang diandalkan agar performa ponsel lebih sangar dengan fabrikasi 6 nm. Sedangkan untuk prosesornya terdiri dari delapan core inti. Salah satu clockspeed yang tercepat berupa 2.6 GHz, serta GPU berupa Mali-G68. Keunikan lainnya pada Redmi Note 12 Pro adalah berupa getaran dengan teknologi Motor Linear Sumbu X. Dengan begitu, ponsel akan bergetar lebih smooth ala midrange. Di dalam keterangan resmi yang dimiliki, Redmi Note 12 Pro dapat bertahan selama 4 jam untuk menuntaskan gaming. Sedangkan 7 jam dan 10 jam bila ponsel buatan Xiaomi ini digunakan untuk aktifitas sosial media serta menonton video. Tahan lamanya Redmi Note 12 Pro tidak lepas dari sebuah baterai dengan kapasitas 5.000 mAh. Bila tenaga baterainya mulai menipis, pengguna bisa mencharge selama waktu singkat dengan fast charging berdaya 67 Watt. Memantau dari laman resminya, Redmi Note 12 Pro hanya dibandrol dengan harga Rp 4,6 juta saja. *** (Penulis: Dzikrullah)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar