Manfaat Lain Pohon Ulin, Sebagai Pembersih Rambut hingga Bahan Briket

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

MEDAN, Insidepontianak.com - Kayu yang berasal dari pohon ulin sudah sangat terkenal hingga dijuluki sebagai kayu besi. Namun, tanaman ini ternyata memiliki manfaat lain, contohnya sebagai pembersih rambut.

Tidak hanya untuk rambut, pohon ulin juga punya beragam manfaat lain, sebut saja bisa dijadikan obat, pewarna alami, maupun bahan briket.

Namun, yang mungkin tak terpikirkan adalah manfaat untuk rambut tadi. Pasalnya, sebagai penghasil kayu terkuat di Indonesia, adalah lucu jika pohon ulin jadi shampo bukan?

Melansir lindungihutan.com, Selasa (5/12/2023), manfaat pohon ulin (Eusideroxylon zwageri Teijsm et Binn) ternyata tidak sebatas pada kayunya yang kuat dan awet sehingga banyak dipakai untuk konstruksi bangunan.

Pohon ulin juga menyimpan segudang manfaat lainnya yang bisa memberikan manfaat bagi masyarakat luas. Manfaat tersebut baik untuk lingkungan, manusia, ataupun masyarakat pada umumnya.

Nah, berikut ini manfaat lain pohon ulin:

  1. Pembersih Rambut
    Biji dari pohon ulin biasa digunakan oleh masyarakat Suku Dayak sebagai bahan alami pembersih rambut. Faktanya, biji ulin mengandung vitamin dan mineral yang dapat dijadikan minyak untuk menghitamkan rambut dan mencegah kerontokan.

Biji ulin diambil lalu direndam dengan minyak makan atau minyak kelapa sampai beberapa hari. Setelah itu, minyak rendaman dioleskan ke kepala selayaknya menggunakan shampo.

Selain dengan cara tersebut, ada juga yang mengolahnya secara langsung. Setelah biji ulin ditumbuk lalu diberi minyak makan, kemudian langsung dioleskan ke kepala.

  1. Obat-Obatan
    Masyarakat Kalimantan juga memanfaatkan pohon ulin sebagai sumber obat-obatan tradisional untuk beberapa penyakit seperti rematik dan diabetes.

Bagian pohon ulin yang sering digunakan yaitu biji ulin yang jatuh dari pohon. Biji tersebut akan direbus dan air rebusannya diminum oleh penderita penyakit tersebut.

Selain itu, masyarakat Dayak Uud Danum yang tinggal di sekitar Sungai Ambalau, Kalimantan Barat juga mengambil manfaat pohon ulin yaitu berupa daunnya sebagai obat tradisional.

Daun pohon ulin dipercaya mampu untuk mengobati penyakit demam, penguat badan (tonik), sakit perut, alergi, dan perawatan setelah melahirkan.

  1. Pewarna Alami
    Kayu ulin bila direndam ke dalam air akan menghasilkan warna merah kecokelatan. Zat warna tersebut merupakan hasil dari kulit kayu dan kayu ulin sendiri.

PPewarna alami kayu ulin ini dapat digunakan untuk mewarnai kain Sasirangan. Kain Sasirangan adalah kain khas daerah Kalimantan Selatan yang diproduksi oleh masyarakat Banjar dalam skala industri rumah tangga.

Oleh sebab itu, pemanfaatan limbah kayu ulin sebagai pewarna alami diharapkan mampu membantu pengrajin dalam menghasilkan warna dan motif kain yang menarik.

  1. Bahan Pembuatan Sepatu
    Kulit kayu ulin digunakan sebagai material utama produk sepatu kasual pria. Dan, meskipun kayu ulin mempunyai sifat yang kuat, tetapi tetap harus diberi bahan pendukung lain.

Sebab, serat kayu ulin jika ditarik akan melar dan berongga, sehingga harus diberi material pendukung agar lebih kuat ketika ada penarikan.

Selain itu, sepatu berbahan kulit kayu ulin juga memiliki permukaan yang kasar dan mudah berjamur. Yang jelas, kulit kayu ulin juga berpotensi untuk dibuat menjadi produk tas dan dompet.

  1. Briket
    Manfaat pohon ulin bahkan juga ada pada limbah kayunya untuk membuat briket arang. Briket arang adalah arang kayu yang diubah bentuk, ukuran, dan kerapatannya dengan cara mencampur serbuk dengan bahan perekat.

Bahan baku yang digunakan untuk pembuatan briket adalah kayu yang berukuran kecil yang diperoleh dari limbah industri kayu.

kayu ulin dikenal mempunyai berat jenis dan sifat kekuatan yang tinggi, sehingga harapannya dapat menghasilkan nilai kalor atau tingkat kenapanasan yang tinggi.

  1. Kendi
    Manfaat pohon ulin oleh Suku Dayak dijadikan sebagai kendi guna menyimpan bahan makanan seperti santan ataupun bahan makanan lainnya yang rentan basi. Selayaknya kulkas, kendi ini berfungsi agar bahan makanan yang disimpan tidak cepat busuk.

Buktinya, makanan maupun bahan makanan yang diletakkan di kendi tersebut mampu bertahan dalam waktu yang lama dibandingkan jika diletakkan di luar kendi.

Hal ini sangat mungkin terjadi, sebab pori-pori ulin sangatlah rapat sehingga menjaga kondisi di dalam kendi tersebut nyaris mendekati keadaan kedap udara.

Demikian soal manfaat lain dari pohon ulin, tentu selain kayunya yang kuat. Semoga bermanfaat. (Adelina). ***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar