Kunker ke Bappeda Pontianak, Komisi IV DPRD Sambas Belajar Meningkatkan IPM

22 Maret 2024 20:26 WIB
Komisi IV DPRD Kabupaten Sambas, lakukan kunjungan kerja (kunker) ke Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak, Kamis (21/03/2024). (Istimewa)

SAMBAS, insidepontianak.com - Komisi IV DPRD Kabupaten Sambas, lakukan kunjungan kerja (kunker) ke Bappeda Kota Pontianak, Kamis (21/03/2024).

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sambas, Anwari mengatakan, kunjungan kerja ke Bappeda Kota Pontianak dalam rangka memperoleh informasi penting terkait upaya-upaya dalam meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

“Kami komisi IV DPRD Kab Sambas, terus bersinergi, dan kunjungan kerja ini sebagai langkah dan komitmen kami mendukung pemerintah daerah untuk peningkatan IPM dimaksud,” katanya.

Dikatakan Legislator Fraksi Partai Gerindra itu, pentingnya IPM daerah memberikan efek domino terhadap aspek pembangunan lainnya.

“Sejalan dengan meningkatnya IPM daerah, dapat berdampak pada peningkatan pada capaian-capaian lainnya, seperti pertumbuhan ekonomi daerah dan aspek lainnya,” tutur Anwari.

Ia berharap, hasil kunker tersebut, dapat menjadi bahan rembukan bersama dengan Pemkab Kabupaten Sambas untuk mencarikan program kegiatan terbaik dalam mendongkrak IPM Kabupaten Sambas.

Menurutnya, dari pertemuan dengan Bappeda Kota Pontianak, DPRD Sambas mendapatkan sejumlah informasi penting yang nantinya dapat menjadi bahan bersama untuk dibahas bersama Pemkab Sambas terkait peningkatan IPM.

“Kunker ini guna mencarikan solusi terbaik untuk IPM Kabupaten Sambas,” ungkapnya.

Dapun kunjungan kerja tersebut dipimpin langsung Wakil Ketua III DPRD Kab Sambas, Suriadi didampingi Ketua Komisi IV DPRD Kab Sambas Anwari.(Nia/ril)***


Penulis : Abdul
Editor : Abdul

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar