Ribuan Pendukung Hadiri Deklarasi Rusman Ali-Fachri di Lapangan Mutiara, Janji Bawa Kubu Raya Lebih Maju

18 Agustus 2024 20:48 WIB
Rusman Ali-Mohammad Fachri saat mendeklarasikan diri di hadapan ribuan para pendukungnya sebagai pasangan calon bupati dan calon wakil bupati untuk Pilkada Kubu Raya 2024. Deklarasi ini digelar di halaman sepak bola Mutiara, Desa Arang Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Minggu (19/8/2024) sore. (Istimewa).

PONTIANAK, insidepontianak.com - Rusman Ali-Mohammad Fachri, resmi mendeklarasikan diri berpasangan sebagai calon bupati dan calon wakil bupati, untuk maju di Pilkada Kubu Raya 2024.

Deklarasi ini digelar secara terbuka. Berlangsung di lapangan sepak bola Mutiara, Desa Arang Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Minggu (19/8/2024) sore. Dihadiri ribuan para pendukungnya. 

Pasangan ini, mengusung tagline: "Kembali Membangun Kubu Raya." Rusaman Ali sendiri pernah menjabat Bupati Kubu Raya periode 2014-2019. 

Sementara Fachri berlatarbelakang pengusaha. Ia adalah bos PT Fachri Properti Land. Bisnis yang sudah 15 tahun digeluti. Ribuan rumah bersubsidi telah dia bangun di Kubu Raya. 

Fachri memulai debut politiknya pada Pileg DPRD Kubu Raya 14 Februari 2024. Ia maju sebagai calon legislatif NasDem. Daerah pemilihan Kecamatan Sungai Kakap. Berhasil meraih empat ribuan suara. Nyaris jadi wakil rakyat. 

Kali ini, ia berkesempatan dipinang menjadi calon wakil bupati Rusman Ali. Pasangan ini, bertekad memajukan Kubu Raya. Rusman Ali memiliki segudang pengalaman pembangunan. Waktu menjabat Bupati Kubu Raya, ia konsentrasi membangun infrastruktur jalan. 

Fachri sendiri punya misi ingin menyelesaikan persoalan air bersih yang kerap dikeluhkan masyarakat. Di kesempatan deklarasi hari ini, Rusman Ali pun menyampaikan alasannya memilih Fachri sebagai pendampingnya. 

"Beliau merupakan salah satu figur kader terbaik Partai NasDem. Yang selama ini sudah melakukan berbagai hal yang berkaitan dengan pelayanan kepada masyarakat. sehingga itu yang membuat kita dapat sejalan," kata Rusman Ali.

Deklarasi ini diklaim dihadiri sekitar 3000-an massa pendukung RAMAH. Singatkan itu memiliki kepanjangan Rusman Ali-Mohammad Fachri. 

"Saya ucapkan terima kasih kepada semuanya. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk perjuangan kita ke depan. Dan semoga kita bisa memenangkan Pilkada yang akan datang," seru Rusman Ali kepada para pendukungnya itu. 

Fachri pun juga melakukan orasi. Ia memastikan siap membantu Rusman Ali mewujudkan program-program yang telah dirancang untuk Kubu Raya lima tahun mendatang. 

"Saya siap mendampingi, mendukung dan membantu Bapak Rusman Ali bersama-sama mewujudkan Kubu Raya yang lebih baik ke depan," ujar Fachri. 

Deklarasi ini turut diikuti Ketua DPW Nasdem Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie, Ketua DPW PKS Kalbar Arif Joni Prasetyo, Ketua DPW Gerindra Kalbar, Yuliansyah, dan sejumlah kiai. 

Para ketua partai pengusung Rusman Ali-Fachri itu juga melakukan deklarasi siap menggerakkan mesin politik untuk memenangkan Pilkada Kubu Raya.***


Penulis : Abdul Halikurrahman
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar