Setelah Rumpak, Nama Maria Goreti Juga Menguat Menjadi Calon Wakil Ria Norsan

27 Agustus 2024 11:05 WIB
Maria Goreti. (Net)

PONTIANAK, insidepontianak.com - Nama Maria Goreti juga menguat dipasangan dengan Ria Norsan, sebagai calon wakil gubernur menuju Pemilihan Gubernur Kalbar 2024. 

Sumber Insidepontianak.com mengungkapkan, Maria Goreti telah dihubungi orang penting PDI Perjuangan, dan diminta menjadi wakil Ria Norsan. 

Maria Goreti pun kini dikabarkan sudah terbang ke Jakarta untuk mengurus keperluan politik tersebut. 

"Beliau (Maria Goreti) diminta untuk menjadi calon gubernur mendampingi Ria Norsan. Sekarang sudah ke Jakarta," ujar seorang sumber Insidepontianak.com.

Untuk diketahui, Maria Goreti adalah Anggota DPD RI dari daerah pemilihan Kalimantan Barat, sejak 2004 hingga sekarang. 

Pada pemilihan legislatif 14 Februari 2024, Maria Goreti juga kembali terpilih sebagai Anggota DPD RI dengan perolehan 182,035 suara. 

Mengutip Wikipedia, sebelum terjun ke dunia politik, perempuan kelahiran Kabupaten Landak 29 Februari 1972 ini, pernah menjadi Redaktur Bahasa Majalah Kalimantan Barat Review di Pontianak dari tahun 1999 hingga tahun 2003. Sejak tahun 1999, ia juga menjadi koresponden Majalah Mingguan Hidup Jakarta. 

Selain itu, ia pernah menjadi penulis lepas surat kabar terkemuka The Jakarta Post dari tahun 1999 hingga tahun 2003, dan pernah menjadi dosen Sekolah Tinggi Bahasa Ekonomi Akademi Bahasa Asing (STIE-ABA) Pontianak.

Sebagai mana diketahui, dinamika Pilgub Kalbar semakin membingungkan sejak sepekan belakangan. Ria Norsan yang disebut akan menjadi lawan tanding pasangan Sutarmidji-Didi, kesulitan mencari sosok wakilnya.

Beberapa nama sudah dimunculkan. Tapi sampai sekarang belum ada kepastian. Hari Minggu kemarin, juga beredar rekaman suara diduga Ria Norsan menyampaikan, calon wakilnya adalah Heri Saman. 

Namun, Heri Saman memastikan, hingga saat ini ia masih tetap menjadi calon bupati di Pilkada Landak, dengan rekomendasi Gerindra, Golkar dan PSI. 

Ini mengonfirmasi, Heri Saman dipastikan tidak menerima 'perjodohannya' dengan Ria Norsan untuk maju di Pilgub Kalbar.

Terbaru, ada pula nama Yohanes Rumpak disebut menjadi calon Wakil Ria Norsan. Flyer Norsan-Rumpak juga beredar sejak Senin malam. Tapi, belakangan, isu ini ditepis Norsan. 

"Tidak," ujar Norsan kepada wartawan Insidepontianak.com, merespon konfirmasi yang dilayangkan terkait isu nama Yohanes Rompak yang digulirkan akan menjadi wakilnya. 

Dan sekarang, muncul lagi nama Maria Goreti digadang mengerucut akan dipasangkan dengan Ria Norsan. Soal isu ini, Norsan belum merespons. Pesan WhastApp yang dikirim hanya dibaca. 

Untuk diketahui, sejauh ini, baru pasangan Sutarmidji-Didi Haryono, yang dipastikan siap mendaftar ke KPU dengan diusung enam partai politik. Di antaranya, Gerindra, Golkar, NasDem, PKS, PAN dan Demokrat. 

Adapun partai politik pemilik kursi Parlemen Kalbar, yang belum menentukan sikap dalam mengusung pasangan calon kepala daerah di Pilgub Kalbar yaitu PDIP, Hanura, PPP dan PKB.***


Penulis : Redaksi
Editor : Abdul Halikurrahman

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar