TKD AMIN Kalbar Mantangkan Strategi Kampanye, Yakin Menang Satu Putaran
PONTIANAK, insidepontianak.com – Tim Kampanye Daerah atau TKD calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 1, Anies-Muhamin atau AMIN, di Kalbar terus melakukan konsolidasi strategi kampanye pemenangan.
Pagi ini, Senin (27/11/2023), mereka kembali menggelar rapat koordinasi. Rapat ini diikuti tiga partai koalisi: NasDem, PKB dan PKS. Berlangsung di kantor DPW NasDem.
Ketua DPW PKS Kalbar, Arif Joni Prasetyo mengatakan, agenda rapat ini yaitu membahas hal teknis untuk persiapan kampannye terbuka yang akan dihadiri langsung pasangan AMIN, serta mematangkan struktur tim kampanye daerah.
“Kami membahas hal-hal teknis termasuk masalah saksi dan model kampanye yang efektif,” kata Arif.
“Rapat ini juga sangat konsen untuk penguatan saksi di tiap TPS. Saksi-saksi untuk menghindari kecurangan,” sambungnya.
Dengan persiapan dan tekad yang kuat, Arif meyakini, pasangan AMIN bisa memenangkan Pemilu 2024 satu putaran.
Ia memastikan seluruh mesin partai koalisi bekerja maksimal mendatangi langsung masyarakat, untuk menyampaikan visi dan misi perubahan yang digaungkan pasangan AMIN.
“Saya optimis pasangan Amin menang satu putaran. Saya melihat masyarakat antusias dan berharap terhadap pasangan AMIN yang mengususng perubahan ini,” kata Arif.
Arif menegaskan, model kampanye tim pemenagan AMIN berkomitmen mengedepankan narasi gagasan yang mendidik masyarakat.
“Tidak perlu menjelekkan pasangan lain. Cukup adu gagasan dan kita memperlihatkan rekam jejak pasangan Amin selama ini. Jangan ada keterbelahan masyarakat menghadapi Pemilu,” pesan Arif.
Ia pun menyampaikan, TKD Capres dan Cawapres AMIN di 14 kabupaten/kota di Kalbar segera terbentuk 100 persen.
Adapun TKD Tingkat Provinsi Kalbar dipimpin langsung oleh Ketua DPW NasDem, Syarif Abdullah.***
Penulis : admin
Editor :
Leave a comment