Upaya PT.IMF Jaga Kesehatan Karyawan, Beri Nutrisi Daya Tahan Tubuh Rutin!

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - PT Insight Medica Fame (PT.IMF) berusaha memberikan nutrisi daya tahan tubuh untuk menjaga kesehatan karyawannya.

Nutrisi daya tahan tubuh tersebut diberikan kepada karyawan yang terlibat langsung dengan produksi berbahan kimia.

Sebagaimana diketahui, pada beberapa produksi produk kesehatan, seperti VTM, Handsanitizer, dan Disinfectant sangat rentan terkontaminasi bahan kimia.

"Kami selalu memberikan susu steril agar kesehatan karyawan tetap terjaga," kata Hanifa Dia Putriyana, Kepala Pabrik PT. IMF, Jumat (8/9/2023).

Ia mengungkapkan, bahwa bahan baku kimia yang digunakan untuk produksi sangat menyengat dan jika kelamaan menghirupnya akan berbahaya bagi tubuh.

Persedian APAR di ruangan produksi Handsanitizer, Jumat (8/9/2023). (insidepontianak.com)
Persedian APAR di ruangan produksi Handsanitizer, Jumat (8/9/2023). (insidepontianak.com)

"Kadang walau hanya sebentar di ruang produksi saya merasa pusing menghirup bahan kimia ini," sambungnya.

Selain pemberian nutrisi daya tahan tubuh PT. IMF juga tidak lupa membekali masker, jas lab, kaca mata, mob cap dan sarung tangan.

Perlengkapan tersebut agar dapat meminimalisir penyakit akibat menghirup dan memegang bahan kimia.

Disamping itu, dalam penerapannya PT. IMF telah menyesuaikan prosedur K3 yang telah ditetapkan Disnakertrans Provinsi Kalimantan Barat.

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin agar karyawan terhindar dari penyakit berbahaya," pungkasnya. (Greg)***


Penulis : admin
Editor :

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar