Komisi IV DPRD Kabupaten Sanggau Gelar Rapat Bersama Mitra Kerja

14 Agustus 2024 06:37 WIB
Komisi IV DPRD Kabupaten Sanggau menggelar rapat bersama mitra kerja

SANGGAU, insdepontianak.com -- Komisi IV DPRD Kabupaten Sanggau menggelar rapat bersama mitra kerjanya. 

Salah satu pembahasannya adalah tentang rancangan perubahan KUA PPAS APBD Perubahan tahun 2024.

"Agenda utamanya memang dalam lingkup mendalami rancangan KUA PPAS APBD Perubahan tahun 2024 yang telah diusulkan oleh pemerintah kemarin," kata Ketua Komisi IV DPRD Sanggau Bambang Joko Winayu usai rapat.

Kata Bambang, selain mendalami soal anggaran tiap dinas pada APBD Perubahan 2024, juga dilakukan evaluasi, masukan dan saran dari anggota komisi IV kepada mitra. 

Ia berharap, kedepannya dinas-dinas yang menjadi mitra kerja Komisi IV dapat memaksimalkan kinerja untuk melayani masyarakat Sanggau. 

Serta segera melaksanakan kegiatan-kegiatan atau program yang belum dapat dituntaskan.

"Pastinya kita minta OPD ini bisa mengakselerasi program dan kegiatan yang sudah direncanakan sebelumnya. Sehingga diakhir tahun anggaran semua target dapat tercapai," pungkasnya.

Turut hadir dalam rapat tersebut, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Direktur RSUD MT.h Djaman Sanggau, Dinas Sosial P3AKB, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan beberapa pejabat Sekda Kabupaten Sanggau, yang merupakan mitra kerja Komisi IV DPRD Sanggau. (ans)


Penulis : Ansar
Editor : Dina Prihatini Wardoyo

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar