Kadispenal Bantah Anggotanya Terlibat Kericuhan di Kafe Jaksel

26 November 2022 19:36 WIB
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan adanya kericuhan di sebuah kafe di wilayah Kemang, Jakarta Selatan yang berujung pengeroyokan terhadap beberapa orang.

Tersiar kabar yang menyebutkan terdapat orang yang menodongkan senjata saat terjadi kericuhan, dan disebut pelaku diduga anggota marinir TNI AL.

Terkait hal tersebut, Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono membantah jika pelaku merupakan anggota Marinir. Hal tersebut dipastikan berdasarkan koordinasi dengan bagian intelijen.

“Saat kejadian hari Kamis 24 November 2022 dini hari, tidak ada Marinir yang didapatkan atau dilaporkan terjadi kejadian seperti tersebut di atas,” ujar Julius dalam keterangannya, Jumat (25/11/2022).

Baca Juga: KPK Periksa Dua Saksi Dalami Aliran Uang Kasus AKBP Bambang Kayun

Sementara itu, perihal adanya kendaraan dengan pelat nomor TNI, kendaraan tersebut bukan kendaraan Marinir. Namun untuk kelengkapan informasi kendaraan merupakan kewenangan Mabes TNI.

Lebih lanjut, dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Mampang Prapatan Kompol Mashuri membenarkan adanya peristiwa itu dan sudah diterima laporannya di Polres Metro Jakarta Selatan.

“Iya benar ada itu lapornya ke Polres. Itu sudah ditangani Polres,” ucapnya saat dihubungi, Jumat (25/11/2022).

Baca Juga: Sempat Viral, Penganiayaan Bocah di Musala Tebet, Polisi Tetapkan Pelaku Jadi Tersangka

 

Tags :

Leave a comment