Reses di Pontianak, Dewan Kalbar Heri Mustamin Sebut Masyarakat Minta Penataan Drainase dan Normalisasi Parit

4 November 2022 09:24 WIB
Ilustrasi
<p> p> <p><strong>PONTIANAK, insidepontianak.comstrong> - Penataan drainase dan normalisasi parit di Kota Pontianak menjadi harapan masyarakat.p> <p>Sebab, banjir di Ibu Kota Provinsi Kalbar ini kerap terjadi jika hujan deras melanda. Akibatnya, sejumlah jalan tergenang dan menggangu aktivitas masyarakat.p> <p>Aspirasi ini, kembali disuarakan masyarakat saat reses Anggota DPRD Kalbar, Heri Mustamin belum lama ini.p> <p>Heri Mustamin mengatakan, penataan drainase masih jadi persoalan di Kota Pontianak.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/kalbar/pr-4545451019/bupati-sambas-satono-bertemu-wamendag-jerry-sambuaga-diskusi-tentang-ekspor-impor">Bupati Sambas Satono Bertemu Wamendag Jerry Sambuaga, Diskusi Tentang Ekspor Impora>strong>p> <p>Sebab, genangan air kerap terjadi akibat persoalan drainase dan mempengaruhi estetika Kota Pontianak.p> <p>Di sisi lain, berdampak pada terganggunya aktivitas masyarakat. Sebab, beberapa titik terjadi genangan.p> <p>"Tapi ini bukan hanya persoalan pemerintah kota. Tapi juga pemerintah provinsi karena Pontianak Ibu Kota Kalbar," kata Heri Mustamin.p> <p>Untuk itulah, pemerintah kota dan Provinsi Kalbar harus bersinergi melakukan penataan drainase dan parit. Tidak bisa hanya penataan drainase, tanpa normalisasi parit.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/gaya-hidup/pr-4545450049/tes-iq-si-cerdas-bantu-mimin-temukan-lima-perbedaan-periksa-apakah-kamu-seorang-jenius">Tes IQ: Si Cerdas Bantu Mimin Temukan Lima Perbedaan! Periksa Apakah Kamu Seorang Jenius?a>strong>p> <p>"Penataan drainase harus dibarengi dengan penataan parit. Kalau parit tidak normal, drainase diperbaiki mau buang di mana airnya," terangnya.p> <p>Selain penataan drainase, pemetaan sekolah di Pontianak juga masih menjadi persoalan. Sebab, angka lulusan tinggi. Sementara daya tampung SMA dan SMK minim. Ditambah peraturan Menteri soal zonasi.p> <p>"Ini juga yang jadi masalah, khususnya di Pontianak Timur, Utara dan Tenggara,"terangnya.p> <p>Legislator Partai Golkar ini berharap, dalam waktu dekat dibangun SMA di Pontianak Utara. Termasuk di Pontianak Tenggara yang saat ini sama sekali belum ada gedung sekolah.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/gaya-hidup/pr-4545449859/tes-logika-cari-hal-tak-masuk-akal-bahkan-aneh-pada-gambar-si-jeli-tak-butuh-waktu-lama-hanya-6-detik">Tes Logika: Cari Hal Tak Masuk Akal Bahkan Aneh pada Gambar! Si Jeli Tak Butuh Waktu Lama Hanya 6 Detik?a>strong>p> <p>Namun dia menyadari, pembangunan sekolah di Pontianak juga terkendala lahan. Untuk itulah, Heri menyarankan agar dibangun sekolah terpadu atau regroping ditingkat SD, SMP dan SMA.p> <p>"Jadi bangunannya tidak lagi mengembang. Tapi ke atas," terangnya.p> <p>Selain itu, aspirasi masyarakat juga soal penataan listrik. Sebab, masih ditemukan sejumlah daerah di Pontianak Timur yang instalasinya buruk.p> <p>Misalnya saja di Kelurahan Dalam Bugis, tidak ada tiang listrik, yang akhirnya warga menyambungnya dari rumah ke rumah.p> <p><strong>Baca Juga: <a href="https://www.insidepontianak.com/gaya-hidup/pr-4545449688/tes-kepribadian-lihat-ada-berapa-wajah-yang-bisa-kamu-tebak-jawaban-kamu-menentukan-karakter-mental-kamu">Tes Kepribadian: Lihat Ada Berapa Wajah yang Bisa Kamu Tebak? Jawaban Kamu Menentukan Karakter Mental Kamu!a>strong>p> <p>"Ada juga dibeberapa titik satu gang ada 60 kartu keluarga, satu tiang pun tidak ada. Ini juga masalah," terangnya.p> <p>Untuk itulah, masyarakat berharap hal tersebut jadi perhatian. Walau memang tanggung jawab PLN.p> <p>Namun, pemerintah pun diminta bisa bertanggung jawab, karena pemerintah juga memungut pajak penerangan jalan.p> <p>"Untuk itulah, hasil dari PJU benar-benar untuk penataan. Jika semraut dan korseting maka akan merambat ke rumah yang lain," terangnya.p> <p>Walau diakui hampir semua titik sudah baik.p> <p>"Kalau ditempat tertentu bagus, tapi Pontianak bukan hanya di Ahmad Yani, Gajah Mada, tapi ada di Pontianak Timur, Utara dan Kota yang pembangunannya mesti dilakukan berkeadilan," pungkasnya.***p> <br> Penulis : admin <br> Editor :
Tags :

Leave a comment

iklan

Berita Populer

Seputar Kalbar