Menarik! VIVO Y22 Datang dengan Dua Jenis RAM dan Storage Berbeda: Harga Dipatok Mulai 2 Jutaan
PROBOLINGGO, insidepontianak.com – Menambah koleksi baru di pasar teknologi, VIVO Y22 hadir untuk pertama kali pada September 2022.
Ponsel pintar yang menduduki kelas entry level ini memiliki spek canggih, yaitu VIVO Y22 membawa kombinasi RAM dan memori penyimpanan besar.
Bisa diketahui langsung, harga yang ditawarkan untuk VIVO Y22 dengan dukungan RAM 4 GB dan storage 64 GB berada di Rp 2,4 juta.
Di harga yang lebih mahal, yaitu Rp 3 juta, VIVO Y22 datang dengan pasangan RAM sebesar 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB.
RAM yang dipakai oleh VIVO Y22 ini berjenis Extended RAM 3.0, artinya jeroan tersebut bisa diperluas kembali.
Pada varian RAM 4 GB, pengguna bisa menambahkannya dengan meminjam penyimpanan storage kosong hingga mencapai 8 GB.
Sedangkan versi yang 6 GB, penambahan RAM dari penyimpanan internal akan berlipat hingga 12 GB.
Meski berbeda besaran pada storage, penyimpanan VIVO Y22 bisa diperluas hingga 1 TB dengan cara penambahan kartu microSD.
Selain hardware tersebut, masih terdapat jenis perangkat keras lainnya yang tidak kalah penting untuk dibahas.
VIVO Y22 memiliki mesin yang diotaki oleh chipset MediaTek Helio G85. Sayangnya, chip ini hanya membuat smartphone mendukung jaringan 4G saja.
Mengimbangi seabrek perangkat keras yang canggih, VIVO Y22 mendapatkan sentuhan sistem antarmuka berupa FunTouch OS 12 dan Android 12.
Bila diperhatikan dari depan, layar yang dipakai oleh VIVO Y22 berpanel IPS LCD yang membentang seluas 6,55 inci.
Layar tersebut sudah memberikan tampilan cukup menarik, yaitu HD Plus dengan resolusi 1.612 × 720 piksel.
Pada layar itu, sebuah kamera terlihat jelas dengan bentuk notch khas smartphone VIVO. Lensa yang dipakai untuk kegiatan selfi ini beresolusi 8 MP.
Sedangkan pada bagian belakang, dua jenis kamera berbeda bisa ditemukan beserta lampu flash LED.
Lensa utamanya beresolusi 50 MP, sedangkan untuk penyorot objek kecil dilakukan oleh kamera makro 2 MP.
Pengguna juga tidak perlu khawatir lagi bila VIVO Y22 terkena percikan air, sebab smartphone ini bersertifikasi IPX4 dan IP5X.
Untuk menunjang kegiatan gaming, VIVO Y22 menyediakan futur Multi Turbo 5.5 untuk memompa RAM dan chipset bekerja lebih keras.
Kegiatan hiburan lain juga akan terasa lama pada VIVO Y22, sebab smartphone ini mempunyai baterai berkapasitas 5.000 mAh.
Diklaim oleh perusahaan mereka, bahwa VIVO Y22 dapat bertahan selama 6 jam bila digunakan untuk bermain game sejenis PUBG.
Bila mulai menipis, terdapat fast charging berdaya 18 Watt yang akan mengisi baterai VIVO Y22 dengan waktu cukup singkat. (Dzikrullah)
Penulis : admin
Editor :
Penulis : admin
Editor :
Tags :
Berita Populer
3
Seputar Kalbar
2
Leave a comment