Dua Kapal Cantrang Jateng Dibakar, Wagub Kalbar Minta Dinas Perikanan dan Kelautan Cari Solusi!

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com –Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan Minta Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalbar mencari solusi atas konflik nelayan lokal dengan nelayan asal Jawa Tengah yang berujung pembakaran dua kapal cantrang oleh nelayan. Ria Norsan berharap, insiden ini tak kembali terulang. "Kita minta Dinas Kelautan dan Perikanan memberikan perhatian terhadap persoalan ini. Harapan kita kedepan nelayan jangan anarkis," kata Ria Norsan, Jumat (23/6/2023). Norsan sendiri mengaku belum mengetahui persoalan ini secara umum. Namun, yang ia ketahui jika kapal Cantrang memang dilarang. Bahkan, ada aturan untuk beroperasi dari bibir pantai. "Saya lupa, kalau tidak salah 8 mil dari tepi pantai," terangnya. Untuk itulah, ia meminta Dinas Kelautan dan Perikanan mendampingi nelayan dan menyelesaikan persoalan ini. Ia pun tak ingin persoalan ini berulang. Apalagi sampai berakibat hukum. "Kita minta Dinas Kelautan dan Perikanan mencari solusi atas persoalan ini agar mereka tidak salah. Jangan sampai apa yang mereka lakukan melanggar hukum, nantinya mereka dihukum," pungkasnya. (Andi)

Leave a comment