Bersama Chef Bobon, PKK Kalbar Gelar Masak Besar Ikan Asam Pedas

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat melalui Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Barat menggelar kegiatan Masak Besar Ikan Asam Pedas bertempat di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat. Acara Masak Besar Ikan Asam Pedas khas Kalbar ini diselenggarakan dengan harapan menjadi pelecut animo bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke Kalimantan Barat, sekaligus menikmati berbagai ragam kuliner khas yaitu salah satunya Asam pedas. Dalam rangka mempromosikan masakan Ikan Asam Pedas Kalbar, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata berkolaborasi dengan YouTuber nasional Chef Bobon dan dihadiri juga Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalbar Lismaryani serta ratusan peserta yang ikut andil dalam acara tersebut. Ketua Tim Penggerak PKK Kalbar Lismaryani menuturkan, bahwa Chef Bobon ini merupakan salah satu YouTuber yang cukup terkenal dan berhasil dengan konten-konten khasnya. Ia mengaku sangat senang dengan kehadirannya pada acara ini sebagai bentuk apresiasi mempromosikan makanan khas Kalbar yaitu Asam Pedas. "Alhamdulilah tadi kita sudah mencicipi masakan asam pedas ya buatan Chef Bobon. Rasanya cukup enak untuk disantap dan kita ketahui masakan asam pedas ini sudah menjadi warisan budaya Tak Benda," ungkapnya. Selain itu, Lismaryani mengharapkan agar even ini bisa terus dilaksanakan sebagai bentuk pintu masuknya wisatawan ke Kalbar. Ia juga menilai, perlu adanya inovasi bagi para wisatawan yang datang ke Kalbar tidak hanya merasakan keindahan tempat wisatanya namun juga bisa menikmati kuliner khas terkenal asal Kalimantan Barat, yaitu Ikan Asam Pedas. Lismaryani berharap dengan adanya even seperti ini bisa terus diselenggarakan dan diketahui Kalbar ini memiliki banyak sekali tempat wisata indah yang menarik dan menjadi pintu masuk bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke Kalbar. "Selain itu, dengan adanya even ini bisa menjadi daya tarik tersendiri bahwa wisatawan yang datang ke Kalbar tidak hanya berkunjung ketempat wisata, namun juga bisa menikmati ragam kuliner khas Kalimantan Barat salah satunya yaitu asam pedas," timpal Lismaryani. Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kalbar Windy Prihastari, mengucapkan terima kasih kepada Ketua Tim Penggerak PKK Kalbar dan seluruh Organisasi Kewanitaan Kalbar yang telah hadir dan mendukung dalam membantu mempromosikan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang ada di Kalimantan Barat. Menurutnya, dunia Pariwisata dan Ekonomi Kreatif adalah dua hal yang tidak dipisahkan dan saling mendukung dalam jalur yang bersamaan. Dalam melaksanakan aktivitas pariwisata tidak harus ke destinasi wisata namun juga harus mampu melaksanakan even-even yang seperti dilakukan sekarang ini. "Sebagai bentuk wadah dalam mempromosikan potensi wisata, seperti masak besar ikan asam pedas khas Kalbar saat ini," pungkasnya. ***

Leave a comment