Pj Bupati Kabupaten Sanggau Suherman: Petugas Penyuluh Pertanian Harus Aktif Bantu Petani

2 April 2024 17:10 WIB
Ilustrasi Pj Kabupaten Sanggau Suherman saat menghadiri Gerakan Tanam Padi dan Tanam Jagung Hibrida dari program Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Kabupaten Sanggau

SANGGAU, insidepontianak.com -- Pj Bupati Kabupaten Sanggau Suherman, ingatkan petugas penyuluh pertanian aktif memberikan bimbingan dan melakukan pendamping kepada Petani di Kabupaten Sanggau.

Terutama diakui Pj Bupati Kabupaten Sanggau Suherman, dalam urusan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek) guna peningkatan produksi.

Hal tersebut disampaikan Pj Kabupaten Sanggau Suherman saat menghadiri Gerakan Tanam Padi dan Tanam Jagung Hibrida dari program Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat Tahun 2024 di desa Maringin Jaya Kecamatan Parindu.

"Saya berharap agar petugas penyuluh pertanian agar terus-menerus meningkatkan pembinaan dan bimbingan kepada petani sehingga petani dapat tertolong dalam menerapkan teknologi guna peningkatan produksi kedepannya," ujar Suherman.

Suherman mengatakan, sektor pertanian masih jadi prioritas pembangunan utama pemerintah saat ini. Tentunya, guna mengoptimalkan produksi dan distribusi, dan pengendalian inflasi di Kabupaten Sanggau.

Maka dari itu, pembinaan bagi para Petani menjadi kunci untuk meningkatkan kualitas pertanian. Sebagai ujung tombak kemajuan pertanian, petugas penyuluh petani dalam hal ini memiliki peran penting untuk mendorong Petani mengembangkan pengetahuan bertani dengan pemanfaatan teknologi.

Karenanya, Suherman berpesan agar para Petani berpikir lebih terbuka untuk memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi pertanian yang ada saat ini. Dengan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan maka akan mampu mencapai hasil panen yang maksimal.

"Pengetahuan yang didapat kiranya dapat diturunkan terus menerung sehingga semakin berkembang dan mendukung peningkatan pangan kita sehingga pengembangan varietas yang ada di kelompok tani Ensuma di tempat ini dapat terus ditingkatkan," ujar Suherman.

Dalam kegiatan tersebut, Pj Bupati Kabupaten Sanggau Suherman juga menyerahkan bantuan alat pertani berupa power thresher dan handtractor kepada kelompok tani Ensuma, Desa Maringin Jaya, Kecamatan Parindu. 

"Dengan harapan dapat membantu Petani meningkatkan hasil produksi," tutupnya. (ans)


Penulis : Dina Prihatini Wardoyo
Editor : -

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar