Seorang Santri Asal Kalbar Tewas dalam Insiden Kecelakaan di Tol Ungaran

19 Oktober 2024 20:45 WIB
Ilustrasi - Kecelakaan. (Freepik)

PONTIANAK, insidepontianak.com - Seorang santri asal Kalimantan Barat, Syahid Muttaqi (16) menjadi salah satu dari empat korban tewas dalam musibah kecelakaan maut jalan Tol Bawen-Ungaran.

Kecelakaan tunggal mobil pengangkut rombongan santri itu tepatnya terjadi di jalur B, (arah Semarang) kilometer 432, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, pada Jumat (18/10/2024) pagi.

Insiden ini menewaskan 4 orang santri penghafal quran yang berada dalam satu mobil minibus. Sementara itu, ada 13 orang lainnya luka-luka.

Peristiwa nahas itu diketahui terjadi saat rombongan santri dari Ponpes Islamic Center Bin Baz Jogja hendak mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di Semarang.

Namun malang, mobil yang membawa rombongan santri alamai kecelakaan tunggal menabrak pembatas jalan.

Informasinya, mobil pembawa santri tersebut hendak menghindari mobil yang menggerem mendadak, sehingga banting setir dan menabrak pembatas jalan. Ustaz Khalid Basalamah mengucapkan bela sungkawa atas insiden tersebut.

"Turut berduka cita atas peristiwa kecelakaan yang menimpa santri penghafal quran dari Ponpes Islamic Center Bin Baz," kata ustaz Khalid Bisalamah dikutip dari akun Instagram pribadinya @khalidbisalamahofficial.

Ia mendoakan agar korban mendapat terbaik disisinya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.***


Penulis : Andi Ridwansyah
Editor : -

Leave a comment

Ok

Berita Populer

Seputar Kalbar