Pendidikan Gratis, Penerimaan Peserta Didik Baru di Kayong Utara Naik 20 Persen

9 Juli 2024 14:46 WIB
Kepala Dinas Pendidikan Kayong Utara Rahadi melakukan monitoring MPLS Tahun Ajaran Baru 2024, di beberapa SD dan SMP di sukadana Senin (8/7/2024).

KAYONG UTARA, insidepontianak.com -  Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB ) Kayong Utara tahun 2024, ditingkat Sekolah Dasar (SD) , Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Taman Kanak Kanak (TK), meningkat 20 persen dari tahun sebelumnya.

Selain itu, di tahun 2024 ini, Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (DISDIKBUD) Kayong Utara, menugaskan timnya untuk memonitoring Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS ) di tahun ajaran baru.

"Kami dari dinas pendidikan telah melakukan monitoring MPLS tahun ajaran baru ini,  menyeluruh di enam kecamatan. saya telah membagi tim untuk melakukan monitoring di setiap satuan pendidikan tahun pelajaran tahun 2024-2025, " jelas Rahadi,usai melakukan monitoring MPLS Tahun Ajaran Baru 2024, di beberapa SD dan SMP di sukadana Senin (8/7/2024).

Selain itu diakui Rahadi, jumlah Penerimaan Siswa Baru di tahun 2024 ini meningkat dari tahun 2023 yang lalu, menurutnya, hal itu terjadi sebagai bukti tingkat pemahaman masyarakat Kayong Utara tentang pentingnya Pendidikan semakin meningkat.

" Alhamdulillah di tahun ini untuk penerimaan PPDB terhusus untuk tingkat SD dan SMP maupun TK, untuk kabupaten kayong utara ada peningkatan, kurang lebih 20 persen dari tahun sebelumnya," ungkapnya.

Selain itu, diakui Rahadi program pendidikan gratis memberikan dampak positif terhadap peningkatan jumlah PPDB. 

"kita selaku dinas pendidikan selalu melakukan sosialisasi, kepada masyarakat, untuk bisa menyekolahkan anak-anaknya, sesuai dengan jenjang," ucapnya.

Rahadi Juga Mengakui, Selain pendidikan gratis, DISDIKBUD KKU juga membantu para orang tua siswa dengan memberikan baju sekolah gratis, yang dimulai jenjang SD hingga SMP.

" Saya selaku kepala dinas, meminta seluruh masyarakat di kabupaten kayong utara untuk bisa mengantarkan anak-anaknya, untuk mengikuti pendidikan sesuai dengan jenjangnya , karena pemerintah sudah 15 tahun ini tetap memberikan pendidikan gratis, yang mana kita selaku orang tua, hanya dituntut untuk mengantarkan anak-anaknya ke satuan-satuan pendidikan di kayong utara," Pesannya. (Fauzi)


Penulis : M Fauzi
Editor : Wati Susilawati

Leave a comment

ikalsm

Berita Populer

Seputar Kalbar