HUT ke-79 Republik Indonesia Jadi Momentum UNISMA Meningkatkan Kualitas Kinerja Civitas Akademik

20 Agustus 2024 13:15 WIB
Rektor Unisma, Prof. Drs. Junaidi, M.Pd., Ph.D pimpin apel Hut RI di halaman Universitas Islam Malang (Unisma)

KAYONG UTARA, insidepontianak.com - Peringatan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia menjadi momentum bagi Universitas Islam Malang (Unisma) untuk semakin terbang melesat. Semangat kemerdekaan bangsa ini harus mampu diwujudkan oleh generasi bangsa. Termasuk civitas akademika Unisma.

Hal itu disampaikan Rektor Unisma, Prof. Drs. Junaidi, M.Pd., Ph.D usai upacara HUT Kemerdekaan ke-79 RI, Sabtu (17/8). Menurut dia, untuk membuat Unisma semakin terbang tinggi, dengan cara meningkatkan kualitas dan  kuantitas kinerja civitas akademika berdasarkan Trilogi Unisma yakni kerukunan, keikhlasan dan kejujuran.

“Hari kemerdekaan ini menjadi momentum bagi kita untuk melejitkan setiap komponen. Caranya dengan meningkatkan kinerja tri drama perguruan tinggi untuk mengantarkan Unisma menjadi World Class University,” katanya.

Upacara HUT ke-79 RI di Unisma berlangsung dengan khidmat. Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) berhasil mengibarkan Sang Saka Merah Putih hingga ujung tiang tertinggi di halaman Kampus Hijau kebanggaan Nahdlatul Ulama (NU) tersebut. Diiringi lagu Indonesia Raya teriring doa untuk para leluhur bangsa.

Tema nasional HUT RI kali ini adalah Nusantara Indonesia Maju. Prof Junaidi mengungkapkan, tema tersebut sesuai dengan kondisi Unisma saat ini. Dengan pimpinan baru Unisma siap menggapai kemajuan. Mulai dari rektorat, dekanat sampai tataran program studi.

“Unisma saat ini juga siap terbang melesat menggapai kemajuan dengan kepemimpinan yang baru. Terbang tinggi untuk menjadi perguruan tinggi kelas dunia,” ucapnya penuh optimis.

Suara menggema terdengar di sela upacara HUT ke-79 Republik Indonesia di Unisma. “Unisma… Terbang Melesat… Unisma… Terbang Melesat… Unisma… Dari NU untuk Indonesia dan Peradaban Dunia,” demikian yel-yel baru Unisma. Rektor sebagai pembina upacara berseru dengan suara lantang, lalu dijawab serentak oleh seluruh peserta upacara.

“Di momentum kemerdekaan ini kami juga mengenalkan yel-yel baru. Harapannya untuk memberikan semangat pada seluruh civitas akademika, agar Unisma benar-benar berkontribusi untuk Indonesia dan dunia,” tuturnya.

Rektor juga mengungkapkan, peningkatan kinerja civitas akademika terlihat di kualitas Tri Dharma Perguruan Tinggi. Di bidang pendidikan dan pengajaran misalnya, akan ada peningkatan sarana belajar. Seluruh ruang kelas dan layanan akademik difasilitasi dengan jaringan internet yang kuat.

Prof Junaidi mengungkapkan upaya tersebut untuk mendukung pembelajaran project based learning di kelas. “Dengan begitu persentase mahasiswa semakin meningkat. Kualitas pembelajaran semakin baik. Dan itu akan menunjang mahasiswa untuk lulus tepat waktu,” ujarnya.

Demikian juga di bidang penelitian. Unisma akan melakukan peningkatan kualitas maupun kuantitas. Para dosen didorong untuk lebih giat melakukan penelitian. Serta menggenjot publikasi ilmiah di jurnal internasionalisasi bereputasi. 

“Kami anggarkan dana untuk publikasi sebesar Rp 5 miliar dalam satu tahun anggaran,” ucap rektor. (Pk)


Penulis : M Fauzi
Editor : Wati Susilawati

Leave a comment

jom

Berita Populer

Seputar Kalbar