RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I Sukses Angkat Tumor Kista Ovarium Jumbo Seberat 6,7 Kg

5 September 2024 15:49 WIB
Tim Operasi RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I yang di pimpin oleh dr. Herman Supriadi, SpOG berhasil mengangkat tumor ovarium seberat 6,7 Kg

KAYONG UTARA, insidepontianak.com - Tim Operasi RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I yang di pimpin oleh dr. Herman Supriadi, SpOG berhasil mengangkat tumor ovarium seberat 6,7 Kg dalam operasi pada Kamis (29/9/2024).

Dikatakan dr. Herman Supriadi, SpOG awalnya pasien berinisial R yang berusia 24 tahun mengeluhkan nyeri seluruh perut dengan diiringi rasa mual dan muntah - muntah. Setelah melakukan pemeriksaan di RSUD didapati kecurigaan ke arah tumor kemudian dikonsulkan ke dokter spesialis kandungan.

"Setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut bahwa memang tumor yang berasal dari indung telur," ungkap dr. Herman Supriadi, SpOG, Kamis (5/9/2024).

Setelah memastikan penyebab penyakit pasien, pihak RSUD meminta persetujuan pihak  keluarga untuk melakukan proses operasi terhadap pasien.

"Operasi berjalan lancar dan tumor indung telur (0varium) seberat 6,7 kg dapat diangkat. Tindakan operasi yang dilakukan dengan persiapan darah sebanyak 4 kantong yang tersedia melalui donor darah dari keluarga," tuturnya.

“Alhamdulillah operasi berjalan lancar, tumor indung telur (0varium) seberat 6,7 kg dapat dikeluarkan, luka operasi tidak menunjukkan tanda infeksi. pasien telah dipulangkan untuk kontrol selanjutnya ke poli kandungan Rumah Sakit sesuai tanggal yang telah dijadwalkan," timpalnya.

Menurut dia, tindakan pengangkatan tumor dengan ukuran dan berat yang besar tersebut merupakan prestasi tersendiri. Selain itu dengan hadirnya Unit Transfusi Darah (UTD) mempermudah proses operasi dalam memenuhi kebutuhan darah bagi pasien yang melakukan operasi 

"Tentu keberhasilan ini patut di syukuri bersama selain kerjasama tim operasi RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I, juga dikarenakan tersedianya Unit Transfusi Darah (UTD), sehingga ketersediaan darah dapat diupayakan," ungkap dr. Herman Supriadi, SpOG. (Fauzi)


Penulis : M Fauzi
Editor : Wati Susilawati

Leave a comment

ikaln

Berita Populer

Seputar Kalbar